© Twitter.com/@babycaratde
Ada berbagai macam penyakit yang ada sekarang. Namun, beberapa penyakit masih belum bisa diidentifikasi hingga kini dan salah satunya adalah yang terjadi pada bocah berikut ini.
Anak yang bernama Ringgo ini mengalami sebuah penyakit yang belum diketahui pasti itu adalah tumor atau HIV. Ringgo tinggal di Desa Pedamaran yang ada di Sumatera Selatan. Saat ini dia sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis segera.
Selain dia, ada anak lain bernama Windu yang mengalami kondisi serupa seperti yang terjadi pada Ringgo. Penyakit ini sudah dialami oleh Ringgo sejak dua tahun yang lalu dan dia pun menjalani pengobatan di Rumah Sakit Umum Dr. Mohammad Hoesin Palembang.
Salah seorang mahasiswi yang sedang KKN di Desa Pedamaran tempat Ringgo tinggal ini pun membagikan kisah anak ini di media sosial. @babycaratde membuat cuitan tentang Ringgo dan dia pun melakukan penggalangan dana untuk biaya pengobatan Ringgo dan Windu.
Halo temen -temen twitter, aku mau minta tolong sama kalian semua
Aku skrng lagi kkn di desa pedamaran sumatera selatan, di desa ini ada beberapa anak yg kena penyakit gini, blm tau pasti ini penyakit tumor atau HIV, pic.twitter.com/y8e0eqdsJK
Dalam unggahan di kitabisa.com, Rizna menjelaskan bahwa awalnya Ringgo dan Windu mengalami gejala bintik-bintik sejak kecil. Karena tidak kunjung membaik, akhirnya dua anak ini pun dibawa ke rumah sakit dan melakukan pemeriksaan di sana.
Saat ini kondisi keduanya makin memburuk, bahkan mereka sudah tak bisa melihat lagi. Sehingga perlu dilakukan operasi segera agar penyakit ini tidak makin parah. Jika kamu ingin membantu Ringgo dan Windu, kamu bisa berdonasi di
atau pada kontak berikut ini
Semoga kondisi Ringgo dan Windu segera membaik. Mari bantu sebarkan informasi ini agar Ringgo dan Windu bisa melakukan operasi dengan segera.