© Instagram.com/raffinagita1717
Belakangan ini nama Rafathar sempat menjadi trending topic di media sosial Twitter. Hal tersebut merupakan buntut dari viralnya video Rafathar yang marah karena diprank oleh orang tuanya. Belum lagi pernyataan lain dari Rafathar seperti saat ia meminta kamera untuk dimatikan dan tak menyorot dirinya.
Warganet merasa kasihan dengan Rafathar dan sedikit menyalahkan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad selaku orang tua. Bukannya nggak perhatian, Raffi Ahmad ternyata menyadari bahwa sang putra semata wayang ternyata memang cenderung menolak untuk disorot.
"Gue menyadari ternyata ngurus anak itu nggak gampang," ujar Raffi Ahmad dalam obrolan bersama komedian Uus.
Seolah menampik kritik warganet yang menganggap Raffi Ahmad tak peduli dengan perasaan Rafathar, ia mengaku bahwa belakangan sebenarnya mulai menyadari hal tersebut.
" Gue takut juga sih sebenernya kayak yang gue lakukan sama Rafathar sekarang tanpa gue sadari, dia sekarang jadi salah satu anak yang diperhatikan, gue tuh suka takut.," ungkap Raffi Ahmad.
" Ternyata setelah dia umur 4-5 tahun dia ini gue lihat nggak selaras sama gue. Dia kalau ada kamera bisa marah," lanjutnya.
Raffi Ahmad menuturkan bahwa Rafathar bahkan nggak segan untuk meminta kamera yang menyorotnya untuk segera dialihkan atau dimatikan. Di titik itu, Raffi Ahmad sadar bahwa putranya beda dengan dirinya yang nyaman berada di bawah sorotan.
" Wah dia nih ternyata belum tentu sama nih sama gue."
Sebagai orang tua, Raffi Ahmad pun menjadikan amarah dari anaknya itu sebagai kontrol diri. Sebab, mennurut pengakuannya, amarah Rafathar lebih manjur dari amarah siapapun.
" Dari semua, mau istri, mertua, nyokap, yang bisa marahin gue akhirnya cuma anak gue," tutur Raffi Ahmad.
" Itu dia, karma terbaik itu muncul dari anak sendiri," sahut Uus.
" Makanya gue nggak pengen punya anak cewek, nanti dia punya anak cowok bgst kayak gue, hahahaha," tambah Raffi Ahmad.