5 Film Korea Terlucu yang Sukses Bikin Penonton Ngakak Brutal

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Senin, 27 November 2023 19:54
5 Film Korea Terlucu yang Sukses Bikin Penonton Ngakak Brutal
5 film ini sukes bikin ngakak brutal!

Menonton film komedi dapat memberikan berbagai manfaat baik secara fisik maupun mental. Humor dalam film komedi dapat meredakan stress dan meningkatkan mood setelah beraktivitas seharian sehingga dapat menjadi bentuk relaksasi yang menyenangkan. Salah satunya adalah film korea yang menjadi sebuah hiburan bagi pecinta K-Pop. Selain lagu-lagu K-Pop,  nyatanya film dan serial drama Korea banyak diminati oleh semua kalangan. 

Korea selalu berhasil menampilkan sebuah karya dengan memberikan suguhan atau tontonan yang berkualitas hingga tidak kalah keren dengan film produksi Hollywood. Baik dari segi aktor maupun alur ceritanya selalu membuat penonton takjub. Tak heran jika film komedi asal Korea Selatan selalu banyak diminati hingga dinanti kehadirannya. Ada film bergenre action namun masih membuat kalian tertawa terpingkal-pingkal dibuatnya hingga film misteri namun memberikan sepotong cerita yang lucu. 

Alur cerita sebuah film komedi Korea seringkali memadukan dengan sub genre drama, action hingga horor yang membuatnya menjadi sebuah tontonan yang seru dan diminati oleh semua kalangan. Nah, kira-kira apa saja rekomendasi film Korea terlucu yang dapat dijadikan sebagai hiburan saat weekend? Yuk simak beberapa rekomendasi di bawah ini!

 

1 dari 6 halaman

Midnight Runners (2017)

Film Korea Terlucu

Film Midnight Runners merupakan film Korea Selatan yang telah dirilis pada tahun 2017 silam. Film ini mengusung genre komedi-action yang dibintangi oleh aktor papan atas Park Seo Joon dan Kang Ha Neul. Midnight Runners menceritakan tentang kedua orang pemuda yang sedang menempuh pendidikan pada salah satu Universitas Kepolisian yakni National Police University. 

Secara garis besar film ini menceritakan tentang dua orang sahabat yang berasal dari latar belakang berbeda, Hwang Ki-Joon yang diperankan oleh Park Seo Joon dan Kang Hee-Yeol diperankan oleh Kang Ha-neul. Mereka berdua nekat menyelamatkan seorang gadis yang menjadi korban penculikan. Keduanya berusaha memecahkan kasus tersebut, karena tidak mendapat persetujuan dari pimpinannya.

Meskipun terlihat menegangkan, nyatanya film tersebut memiliki alur yang ringan dengan balutan aksi komedi dari kedua polisi newbie tersebut. Film ini cocok banget buat kamu yang menyukai genre action namun masih mengandung unsur komedi di dalamnya. 

 

 

2 dari 6 halaman

Extreme Job (2019)

Extreme Job

Profesi detektif seringkali berhubungan dengan aksi kejahatan, namun pada film Extreme Job (2019) ini menceritakan tentang kelima detektif yang berubah profesi menjadi penjual ayam. Tentu mengundang berbagai aksi konyol yang tak terduga di dalamnya.

Film Extreme Job menceritakan tentang lima orang detektif yang tergabung dalam salah satu penanganan kasus narkoba. Diketuai oleh Detektif Go dengan beranggotakan Detektif Jang, Detektif Ma, Detektif Young-ho, dan Detektif Jae-hoon yang seringkali gagal dalam menjalankan misi kejahatan.

Namun suatu hari, kelima detektif tersebut ditawari untuk melakukan sebuah pengawasan rahasia terhadap geng narkoba yang dipimpin oleh Mu-bae. Mu-bae diketahui menjadi anak buah yang markasnya berseberangan dengan sebuah restoran ayam goreng.

Hingga akhirnya lima detektif tersebut membeli restoran untuk dijadikan sebagai markas pengintaian berkedok restoran ayam. Tak disangka ternyata ada pelanggan yang datang berkunjung ke restoran tersebut, hingga akhirnya berbagai aksi konyol dilakukan oleh kelima detektif tersebut. 

 

3 dari 6 halaman

Miss & Mrs. Cops (2019)

Film Korea Terlucu

Film komedi berjudul Miss & Mrs. Cops ini rilis pada tahun 2019 silam. Film tersebut menceritakan tentang dua orang polisi wanita yang saling bekerja sama untuk menangkan kasus perekaman video ilegal.

Mantan perwira polisi bernama Park Mi Yeong (Ra Mir Ran) ditempatkan di departemen pengaduan setelah menikah, sedangkan Cho Ji Hye (Lee Sung Kyung) merupakan detektif baru yang ambisius dan keras kepala. Choi Ji Hye dikirim ke tim divisi Mi Young yang ternyata saudara iparnya sendiri. Keduanya selalu bertengkar satu sama lain ketika berada di rumah. 

Keduanya melakukan sebuah kerjasama untuk menyelesaikan kasus terhadap korban kejahatan digital dan video ilegal. Karena semua divisi dalam tim lainnya menolak untuk menangani kasus tersebut, akhirnya kedua saudara ipar itu turun tangan untuk menyelesaikan kasus kejahatan ilegal. Penasaran bagaimana kelanjutannya? Tonton selengkapnya pada Netflix. 

 

4 dari 6 halaman

Secret Zoo (2020)

Film Korea Terlucu

Rekomendasi film Korea komedi selanjutnya adalah berjudul Secret Zoo (2020). Film ini berhasil menarik perhatian audiens karena memiliki genre komedi dengan alur cerita yang ringan. Secret Zoo menceritakan tentang kehidupan Seok Ho, seorang pengacara muda yang telah kehilangan pekerjaannya pada sebuah firma hukum ternama.

Sebagai upaya untuk mencari pekerjaan baru, ia memalsukan identitasnya dan menjadi sebuah karyawan di salah satu kebun binatang. 

Karena hampir bangkrut, semua hewan dalam kebun binatang tersebut dipindahkan ke tempat lain. Merasa putus asa, Seok Ho dan pegawai lainnya yang berprofesi sebagai penjaga kebun binatang hingga dokter hewan, menyamar menjadi hewan-hewan di kebun binatang yang hilang dengan menggunakan kostum hewan secara realistis.

Berbagai hal-hal tak terduga dalam film tersebut, berhasil membuat penonton tertawa karena aksinya yang kocak.

 

 

5 dari 6 halaman

6/45 Luck Lotto (2022)

Film Korea Terlucu

Film komedi Korea berjudul 6/45 pada tahun 2022 lalu berhasil menyita perhatian penonton. Film ini mengisahkan tentang sosok Cheon Woo (Ko Gyung Pyo) sebagai sersan militer Korea Selatan. Ia bersama para pasukannya ditugaskan di perbatasan Garis Demarkasi Militer antara Korea Selatan dengan Korea Utara. Suatu hari, keberuntungan lotre menghampirinya dengan memenangkan hadiah pertama sejumlah 5,7 miliar won. 

Tak pernah merasakan uang sebanyak itu, keberuntungan tersebut membuat dirinya sangat bahagia. Tak disangka, ternyata tiket lotrenya melintas area DMZ hingga memasuki wilayah Korea Utara. Demi mencari tiket tersebut, Cheon Woo secara diam-diam melintasi area ilegal tersebut.

Dalam misi pencariannya menemukan tiket lotre, justru berpapasan dengan tentara Korea Utara Yong Ho (Lee Yi Kyung). Prajurit Yong Ho justru mengambil tiket lotre tersebut dengan berdalih jika ia yang memenangkannya. Berbagai aksi kocak dilakukan oleh kedua prajurit tersebut demi mendapat kemenangan tiket lotre. 

 

6 dari 6 halaman

Itulah 5 deret film Korea terlucu yang berhasil menarik perhatian penonton. Jika kamu tertinggal untuk menonton film tersebut, jangan khawatir karena Netflix dan Viu telah menayangkan sejumlah film komedi tersebut untuk mengisi waktu luangmu di saat weekend!

 

EditorAn Nisa Maulidiyah

 

Beri Komentar