Gemes Banget Ada Sheet Mask Vending Machine di Kampus Ini, Bikin Ngiri!

Reporter : Riza Umami
Jumat, 14 Februari 2020 09:30
Gemes Banget Ada Sheet Mask Vending Machine di Kampus Ini, Bikin Ngiri!
Kampus ini punya sheet mask vending machine.

Saat ini vending machine makin populer di mana-mana. Vending machine ini adalah mesin canggih yang digunakan untuk alat penjualan otomatis di mana pembeli tinggal memasukkan uang pada mesin itu dan akan langsung mendapatkan barang yang dia beli tanpa perlu ada penjual.

Biasanya vending machine yang sering ditemui adalah untuk minuman. Namun, kampus ini memiliki vending machine yang lain daripada yang lain. Di kampus ini ada sheet mask vending machine. Tentu saja ini adalah kabar gembira untuk para mahasiswa di sana karena mereka tak perlu repot-repot lagi memesan sheet mask dari Mediheal ini karena di kampusnya sudah ada.

1 dari 3 halaman

Hal ini juga membuat para netizen iri karena di kampusnya tak ada sheet mask vending machine seperti ini. Kampus yang memiliki vending machine ini adalah Universitas Multimedia Nusantara (UMN). Seorang pengguna Instagram membuat story sheet mask vending machine ini, kemudian di-repost oleh pengguna Instagram bernama @dinar.amanda.

Story milik @dinar.amanda ini kemudian diunggah ke salah satu base di Twitter yaitu @womanfeeds. Dalam cuitan itu, sender menuliskan, " Guyssss gemess bgt adaa giniannn di kampussss." Tweet ini pun sudah disukai oleh 3,7 ribu pengguna Twitter.

2 dari 3 halaman

Inilah cuitan di base @womanfeeds.

3 dari 3 halaman

Banyak orang membalas tweet ini.

Bahkan admin @womanfeeds juga membalas cuitan ini, " Bentar aku nangis dulu abis liat ini" .

" Beda memang kampus mahal" , balas @hrdbacot

@dypvy balas, " Anjer lah kampus w cant relate. Ada tisue sama sabun di toilet aja udah untung."

" SHEETMASK TERFAV!!!!! Vending machine bisa dicolong gasii." tulis @notagarbage.

Nampaknya banyak netizen yang iri, bahkan ingin mencuri vending machine ini wkwk. Kalau kamu sendiri bagaimana kalau di kampus atau kantormu ada sheet mask vending machine seperti ini?

Beri Komentar