© Instagram.com/@giias_id
GIIAS 2024 tengah berlangsung dan akan tur keliling beberapa kota di Indonesia. Pameran mobil tahunan, GIIAS, kini hadir di tahun 2024 ini. GIIAS merupakan singkatan dari Gaikindo Indonesia International Auto Show.
Buat kamu para pecinta otomotif mobil maupun motor, tentunya ingin hadir di event tahunan terbesar ini. Mengingat GIIAS menjadi pameran otomotif terbesar di Indonesia saat ini.
GIIAS juga menjadi ajang atau tempat berbagai brand otomotif mengenalkan produk terbaru mereka. Baik itu mobil penumpang, kendaraan komersial, serta sepeda motor. Yuk kita bahas lebih lanjut tentang GIIAS 2024.
© instagram.com/@giias_id
Event tahunan GIIAS bukan acara yang bisa kamu masuki secara gratis lho. Kamu harus membeli tiket untuk bisa masuk ke event GIIAS. Kamu bisa mendapatkan tiket GIIAS via online atau on the spot.
Kamu bisa mendapatkan tiket GIIAS 2024 di situs www.auto369.id. Harga tiket yang dibeli online yaitu Rp50 ribu (weekdays) dan Rp100 ribu (weekend). Harga tiket on the spot pun berbeda, yaitu Rp75 ribu (weekdays) dan Rp125 ribu (weekend).
Tersedia juga tiket VIP di event GIIAS 2024 ini. Untuk harga tiket VIP yaitu Rp250 ribu secara online, dan Rp300 ribu secara on the spot.
© instagram.com/@giias_id
Lokasi pelaksanaan GIIAS 2024 ini diselenggarakan di beberapa kota besar di Indonesia. Rangkaian even tahun ini dinamakan GIIAS The Series. Berikut ini adalah jadwal dan lokasi dari GIIAS The Series tahun 2024:
1. Tangerang: 18 – 28 Juli 2024, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City.
2. Surabaya: 28 Agustus – 1 September 2024, Grand City Convex.
3. Bandung: 25 – 29 September 2024, Sudirman Grand Ballroom.
4. Semarang: 23 – 27 Oktober 2024, Muladi Dome Undip.
© instagram.com/@giias_id
Ada banyak merek dan brand mobil ternama yang hadir di event GIIAS 2024 kali ini. Di GIIAS 2024 BS kamu bisa menemukan berbagai brand kendaraan komersial.
Di hall 1-3A, kamu bisa menemukan brand kendaraan komersial seperti HINO, Mitsubishi Fuso, Isuzu, UD Trucks, dan DFSK. Ada juga brand-brand yang baru pertama kali ikut GIIAS seperti BYD, Jetour, GAC Aion, dan VinFast. Ada juga brand terkenal lainnya di hall tersebut seperti Audi, GWM, Mercedes-Benz, KIA, Nissan, Volkswagen, Citroen, Seres, Adiputro, Laksana, dan Tentrem.
Di Nusantara Hall, kamu bisa menemukan BMW, Mini, dan Volvo. Di hall 5 sampai 10, hadir berbagai brand terkenal seperti Toyota, Honda, Subaru, Lexus, Mazda, Porsche, Wuling, Daihatsu, Suzuki, Neta, Chery, MG, Hyundai, dan Mitsubishi Motors.
Itulah beberapa informasi tentang GIIAS 2024 yang perlu kamu ketahui. Yang berada di sekitaran Tangerang, bisa banget nih mampir ke GIIAS 2024 di BSD City.