© Instagram @andreastaulany
Andre Taulany, salah satu selebriti ternama di Indonesia, baru saja menggugat cerai sang istri, Rien Wartia Trigina. Gugatan tersebut diajukan pada 4 April 2024 ke Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang. Sejak itu, pasangan ini telah menjalani delapan kali persidangan, dengan sidang perdana digelar pada 25 April 2024 dan sidang terakhir pada 1 Agustus 2024.
Berita perceraian ini membuat publik heboh, meskipun tidak sepenuhnya mengejutkan. Sebelumnya, rumah tangga Andre dan Erin, sapaan akrab Rien, sering dirumorkan tidak harmonis.
Dalam sebuah wawancara dua tahun lalu di YouTube Maia Estianty, Andre mengungkapkan bahwa selama 16 tahun pernikahan, mereka sering terlibat percekcokan.
" Berantem, sering, suka," ujar Andre Taulany dalam wawancara tersebut.
Saat bertengkar, Andre memilih untuk mendiamkan istrinya, berharap situasi akan membaik dengan sendirinya.
" Diemin aja nanti juga baik sendiri. Sama kayak adik kakak di rumah kita enggak ngomong abis itu akhirnya baik lagi main lagi gitu. Apalagi kita udah ada anak mau ngapain lagi," lanjutnya.
Ketika ditanya tentang cara mempertahankan rumah tangga, Andre mengaku tidak memiliki jawaban pasti.
" Itu susah Mai kalau ditanya begitu. Semua orang punya caranya masing-masing. Karena gue gak punya teori begini, begini, ternyata banyak yang kandas," jelasnya.
Menurut Andre, yang penting dalam menjaga keutuhan rumah tangga adalah saling percaya.
" Kalau gue yang penting lo percaya sama gue, gue percaya sama lo. Kita udah punya anak-anak, kita punya keluarga besar, kita punya Allah, patokan kita itu aja. Kalau macem-macem oh iya inget ini ya, jadi gitu aja. Simple sih orang liatnya simple tapi memang begitu aja," katanya.
Ayah tiga anak ini menegaskan bahwa tidak ada pernikahan yang sempurna.
" Pada dasarnya kita berpasangan emang bisa kita anggap 100 persen kita anggap kita bisa perfect. Kita bisa liat pasangan awet sampai tua belum tentu itu perfect juga. Bisa juga terjadi karena mereka sudah saling menerima," tambahnya.
Andre juga menyebutkan bahwa dalam pernikahan, keduanya harus terus belajar dan menerima kekurangan masing-masing.
" Sampai tua tetap belajar dua-duanya. Enggak ada goalsnya dua-duanya selesai, tetap belajar. Menerima kekurangan yang paling penting. Sanggup enggak terima kekurangan," ujarnya.
Saat ini, proses persidangan Andre dan Rien masih dalam tahap mediasi. Keduanya telah sepakat untuk berpisah, menandai akhir dari 18 tahun pernikahan mereka. Semoga keputusan tersebut yang terbaik untuk kedua belah pihak ya~