© 2021 Https://www.liputan6.com
Polisi menemukan obat metamfetamin di lemari Jennifer. Bahkan, saat ditangkap bersama Ajun Perwira, Jennifer mengaku sabu itu sudah disimpan sejak 4 tahun lalu.
Polisi kemudian melakukan tes urine pada Jennifer yang ternyata negatif. Polisi kemudian melakukan tes rambut untuk memastikan Jennifer mengonsumsi narkotika atau tidak.
Hasil tes rambut pada Jennifer juga sudah dilakukan polisi. Berdasarkan hasil tes rambut, Jennifer dinyatakan positif Metamfetamin.
Hasil tes rambut Jennifer juga sudah dikonfirmasi Kapolsek Metro Jakarta Barat untuk kasus narkoba AKP Arif Purnama Oktora.
" Kami akan menyampaikan terkait hasil dari spesimen rambut. Hasil sudah kami peroleh di mana hasil rambut tersebut adalah benar mengandung Metamfetamin dari spesimen rambut saudari JJ," kata AKP Arif Purnama Oktora, saat ditemui di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu (24/2).
Terkait perbedaan hasil tes urine dan rambut Jennifer, polisi akan memanggil sejumlah saksi.
Salah satu saksi yang akan dipanggil polisi adalah suami Jennifer, Ajun.
" Terkait adanya perbedaan keterangan pada sebelumnya dengan hasil spesimen rambut tentunya kami akan melakukan pemeriksaan lanjutan untuk mengambil keterangan-keterangan terkait temuan sekarang ini," pungkasnya.