© 2022 Https://www.instagram.com/tasyiathasyia
Salah satu yang paling dikenal adalah battle makanan serupa tapi dari merek yang berbeda. Tasyi memilih pemenang dari 10 makanan atau minuman berbeda yang pernah ia cicipi.
Saudari kembar dari Tasya Farasya ini tampaknya harus mengorbankan hal-hal besar untuk bertahan dalam menciptakan battle ini, salah satunya kehilangan pendapatan dari brand.
" Itu lo secara tidak langsung sudah menghapus 9 brand yang harusnya bisa kerja sama sama lo. Gue selalu menangin brand kecil," kata Tasyi Athasyia saat berbincang di YouTube MGDALENAF yang diunggah ulang ke akun gosip rumpi_gosip.
" Gue battle 40 episode, yang jadiin gue BA satu. Lo ngerti nggak sih kayak pengorbanan gue?" ia menyambung pernyataan.
Tasyi juga mengatakan beberapa brand mencoba menyuap mereka untuk memenangkan pertarungan.
" Banyak yang sampai lagi run on kerja sama jadi nggak jadi. 'Kan lo ngalahin kita'. Banyak juga yang mau nyuap, lebih banyak lagi," tuturnya.
" Bayarannya tuh nggak masuk akal. Di angka udah bukan ratusan, di angka M (miliar) untuk satu video, biar menang,"
Tapi tentu saja dia menolak tawaran itu. Wanita berjilbab ini rela kehilangan miliaran rupiah daripada harus menerima suap.
" Masalahnya naudzubillah ya, gue dapet duit segitu, nanti gue kena bala ngebohongin orang," kata Tasyi.
Ketika sebuah pihak membuat penawaran seperti itu kepadanya, Tasyi biasanya memberikan saran lain kepada brand yang bersangkutan. Dengan kata lain, jalankan iklan yang tidak ada hubungannya dengan produk pesaing.
" Jadi gue mohon maaf gue bilang kalau battle gue sama sekali. Lo kalau mau iklan silahkan, misalnya gue battle matcha, lo mau iklan nasi goreng silahkan," tutupnya.
Wah, Tasyi jujur dan totalitas banget ya memproduksi kontennya, semoga sukses selalu.