© Instagram.com/raffinagita1717 & Ramadhaniabakrie
TikTok Awards baru saja digelar pada Sabtu (30/1/2021) kemarin. Dalam acara tersebut, banyak para kreator TikTok yang tampil di acara ini.
Namun, bukan acara yang menjadi perhatian netizen. Melainkan Nia Ramadhani ketika menjadi Host di acara tersebut. Ya, Nia Ramadhani dan Raffi Ahmad dipercaya menjadi host acara ini.
Sayangnya, Nia Ramadhani justru banjir kritikan. Hal ini dikarenakan caranya menjadi host yang dianggap kurang sopan dan berbelit-belit.
Nia Ramadhani banjir kritikan di berbagai platform media sosial. Hal ini dikarenakan Nia dianggap berperilaku kurang tepat ketika menjadi host di Acara TikTok Awards Indonesia 2020.
Ini makin diperparah ketika Nia Ramadhani justru mengatakan "Ih dia terus deh yang ngomong" di tengah acara. Sontak Raffi pun mencoba mencairkan suasana agar acara bisa kembali berjalan normal. Sayangnya, hal ini justru membuat netizen geram dengan perlakuan Nia kepada Raffi Ahmad.
View this post on Instagram
Komentar-komentar netizen pun diabadikan oleh akun instagram @lambe_turah, banyak kritikan yang mengalir di kolom komentar youtube RCTI di acara tersebut.
"Ga di utup ga di toktok ga di aigi komennya semua samaan gaes," tulis akun instagram @lambe_turah.
Dalam postingan lambe_turah, memperlihatkan berbagai macam komentar dari youtube RCTI tentang Nia Ramadhani.
"Hmm kirain cuma aku doang yang risi sama nia, rempong banget, tapi pas lagi bikin tiktok tuh seharusnya kalo mau ikutan sejajar raffi sama nia gabisa diem gitu jadi kagog pendapat aku sii yaa," tulis salah satu komenters.
"Udh feeling sih klo nia ramadhani jd host bakalan gak karuan acaranya, jadinya bikin tambah BT nonton tik tok awards, sayang bgt. lain kali tim2 tv lbh pinter deh milih2 hostnya @rcti_entertainment," tulis netizen lainnya.
"Sejak opening udah keliatan Nia nggak paham tugas host. Masih berasa orang penting. Mestinya host itu lebih banyak kasih umpan ke bintang tamu, bukan sok tau, jadinya garing, dan bahkan terkesan kurang menhargai orang lain," ungkap salah satu netizen.
Video Opening Tik Tok Awards Indonesia 2020 yang diunggah RCTI - Entertanment telah ditonton lebih dari 300 ribu orang dan telah disukai lebih dari 4000 pengguna youtube.
Gimana menurutmu? Tonton selengkapnya di sini, ya!