© 2022 Instagram.com/@morganfreeman
Aktor Morgan Freeman menjadi sorotan saat tampil di pembukaan Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Al Bayt, Al Khor pada Minggu (20/11/2022). Kehadirannya membuat publik terkagum-kagum melihatnya.
Morgan Freeman bahkan menyampaikan pidato pembukaan mengenai sepak bola yang menyatukan bangsa di dunia. Ia tampil ditemani Ghanim Al Muftah, sosok yang menginspirasi dan salah satu Brand Ambassador Piala Dunia 2022.
" Sepak bola menyatukan bangsa, mempersatukan negara-negara dalam kecintaan mereka pada permainan yang indah," kata Morgan.
Morgan Freeman dikenal sebagai aktor Hollywood yang kiprahnya tak diragukan lagi. Selain berprofesi sebagai aktor, Morgan juga sering menjadi narator dan pernah menjadi sutradara.
Pria kelahiran Memphis pada 1 Juni 1937 ini mempunyai nama lengkap Morgan Porterfield Freeman Jr. Dunia akting telah menjadi kariernya sejak lama.
Morgan Freeman merupakan salah satu aktor kulit hitam yang disegani dengan rekam jejak nggak kaleng-kaleng. Debut pada 1964 lewat karakter tak bernama di film The Pawnbroker, Morgan Freeman telah membintangi lebih dari 130 film, FTV, dan serial.
Morgan kemudian mulai dikenal luas ketika tampil sebagi Fast Black di film Street Smart (1987), ia bahkan menerima nominasi Best Supporting Actor dalam gelaran penghargaan Oscar.
Sosoknya semakin disorot setelah dirinya berhasil meraih nominasi Oscar tahun 1988 untuk Pemeran Pendukung Pria Terbaik lewat Street Smart. Sejak itu kariernya meroket. Morgan Freeman lalu membintangi Driving Miss Daisy, Film Terbaik Oscar 1990 dan The Shawshank Redemption yang legendaris (1995).
Sepuluh tahun kemudian, bintang Hollywood ini semakin diakui di dunia hiburan, Morgan Freeman meraih Oscar Pemeran Pendukung Pria Terbaik setelah diarahkan sineas Clint Eastwood dalam Million Dollar Baby pada 2005. Film ini meraih 4 Piala Oscar termasuk Film Terbaik.
Sepanjang karier, Morgan Freeman telah 5 kali masuk bursa Oscar. Rekam jejaknya di Hollywood makin gemilang setelah ia tampil dalam film-film box office seperti Se7en, The Dark Knight, Olympus Has Fallen dan dua sekuelnya.
Melansir dari laman IMDb, karier Morgan Freeman hingga kini masih terus eksis. Tak kurang dari lima proyek layar lebar siap dirilis di masa mendatang, salah satunya A Good Person. Di film ini, Morgan Freeman akan diadu dengan bintang Black Widow, Florence Pugh.