© TikTok/@Littmengi
Stan makanan gratis saat resepsi pernikahan Kaesang-Erina di kawasan Sriwedari, Surakarta, Jawa Tengah ramai diserbu warga hingga jadi perbincangan.
Tak sampai di situ, hidangan di dalam Pura Mangkunegaran rupanya ikut disoroti setelah seorang wanita memberikan penilaian terhadap jamuan dari Presiden untuk 3000 tamu undangan viral di sosial media.
Beragam makanan disediakan, mulai dari olahan tradisional hingga makanan barat seperti Tengkleng Solo, Selat Solo, Sate Ayam, Nasi Kebuli, Kambing Guling, hingga makanan barat seperti salad, lasagna, dan chicken cordon blue disajikan khusus untuk semua tamu undangan.
Menjadi salah satu tamu kehormatan dari 3000 undangan yang disebar oleh Presiden, seorang wanita dengan akun TikTok @Littmengi justru memberikan penilaian terhadap hidangan di resepsi pernikahan Kaesang dan Erina.
“ What I eat in a day, kondangan anak presiden,” tulis akun tersebut sebagai keterangan dalam video yang diunggah pada Minggu, (11/12).
Konten wanita bersama ibunya itu kemudian viral hingga diunggah uleh akun gosip @rumpi_gosip. Dalam video yang beredar, wanita tersebut terlihat berjalan kearah meja prasmanan setelah memasuki lokasi resepsi di kawasan Pura Mangkunegarab.
Wanita tersebut memberikan penilaian skala 1-10 untuk semua menu yang dimakan. Terlihat jelas, wanita itu tampak mencicipi semua menu yang disediakan dan menyantap cumi tepung sebagai hidangan pertama. Usai jajal hidangan pembuka, wanita tersebut memberi nilai 7/10 dan tempura udang 8/10.
Konten memberi rate makanan di pesta anak presiden itu belum selesai. Sang wanita itu kemudian lanjut memakan dimsum dengan nilai 9/10. Kemudian bebek yang tampak lezat diberi penilaian 10.
Ia pun berjalan ke stan minuman dan pencuci mulut, mengambil hidangan es buah dan diberi rate 5/10 lantaran dinilai kurang manis.
Tak sampai di situ, wanita berhijab itu kemudian berlanjut dengan makan steambot aneka bakso yang diberinya nilai 8/10.
Bak tak ingin hilang kesempatan, wanita ini terus mencicipi berbagai hidangan mulai dari tradisional maupun western.
Pada makanan setup makaroni, ia memberikan penilaian 10 dengan rasa yang cukup lezat dirasakannya. " Makaroni susu KESUKAAN AKU! 10/10," tulis wanita tersebut yang dikutip pada Senin, (12/12/2022).
Sementara, sang ibunda melahap hidangan selat daging Solo yang bak menggugah selerah dengan nilai 9/10.
Sebagai penutup, ia dan ibunya kemudian mengambil dessert es krim dengan nilai 10/10 dan puding dengan rate 8.
" Es krim 10/10 lupa video makan lagi, puding 8/10," ungkapnya.
Video berakhir saat wanita tersebut mengaku tak sanggup lagi mencicipi makanan yang disediakan lantaran merasa kenyang.
" Masih banyak lagi tapi udah gakuad dengan emoji menangis. Udah kenyang Alhamdulillah, pulang,” paparnya.
Tak menunggu lama, video memberi rate untuk hidangan di resepsi Kaesang dan Erina itu telah dilihat lebih dari 9,9 juta orang. Beragam atensi langsung bertengger di kolom komentar untuk wanita berhijab itu.
Banyak netizen yang menyebut jika konten wanita tersebut terkesan tidak sopan. Apalagi bila mengingat para tamu undangan tidak diperkenankan untuk memberi uang atau sumbangan.
" Padahal dari dulu setiap Pak Jokowi ngadain pernikahan, tamu undangan tidak diperkenankan memberi uang/angpao. Yang miris itu udah gak keluar duit, makan gratis sepuasnya, ngasi rate makanan plus dikontenin pula, gak sopan dan gak beretika sama sekali Anda, Bu," kata seorang netter.
“ Bisa gitu ya tamu ribuan sempet nyobain semua makanan,” sambung yang lain. “ Ada orang ga ngot*k begini.. dah makan gratis, ke situ bukannya doain penganten malah cumi nilai-nilai makanan,” netter lain menyambung.
Sebagai informasi, Presiden Jokowi sendiri sebelumnya telah mengungkapkan jika acara ngunduh mantu Kaesang dan Erina diadakan dengan konsep tradisional demi merawat kebudayaan dan memelihara kebudayaan.