Jadwal Tayang Film Women from Rote Island di Bioskop 2024, Lengkap dengan Sinopsis

Reporter : Kurnia
Jumat, 23 Februari 2024 10:16
Jadwal Tayang Film Women from Rote Island di Bioskop 2024, Lengkap dengan Sinopsis
Perempuan Berkelamin Darah

Usai meraih berbagai penghargaan setelah keliling di festival film Internasional, Women from Rote Island akhirnya resmi tayang secara reguler di bioskop Indonesia.

Film bertajuk 'Women from Rote Island' ini tayang perdana di bioskop Indonesia pada 22 Februari 2024.

Kendati demikian, tidak semua bioskop di Indonesia menayangkan film yang mengisahkan 'perempuan berkelamin darah' dari Timur ini. Film yang meraih berbagai penghargaan bergengsi ini bisa Diazens saksikan di CGV hingga XXI di seluruh Indonesia dengan jadwal tayang yang ditentukan oleh pihak penyelenggara.

1 dari 4 halaman

Sinopsis Film Women from Rote Island

Film bertajuk Women from Rote Island ini mengisahkan tentang sebuah keluarga di Rote, Nusa Tenggara Timur, yang sedang berduka. Kisah dalam film ini menyoroti Orpa (Merlinda Dessy Adoe), seorang ibu tunggal dari tiga anak perempuan setelah suaminya, Abram, meninggal dunia.

Kisah berlanjut ketika Orpa masih belum mau menguburkan jenazah Abram karena masih menantikan kepulangan anak perempuan sulungnya yang bernama Martha (Irma Novita Rihi). Martha merupakan seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang bekerja sebagai buruh perkebunan sawit di Malaysia.

Delapan hari berlalu, Martha akhirnya pulang dengan perawakan yang sudah berubah total. Martha terlihat depresi dan menyimpan banyak luka di tubuhnya.

2 dari 4 halaman

Women from Rote Island

Diketahui Martha telah mengalami kekerasan seksual dari majikannya di Malaysia yang dipanggil Datuk. Alih-alih mendapatkan bantuan karena menjadi korban kekerasan, Martha justru malah menjadi korban kekerasan seksual lagi di kampung halamannya.

Orpa dan keluarganya menjadi korban diskriminasi dari keluarga besarnya dan masyarakat sekitar setelah melihat perubahan perilaku dari Martha.

Film Women from Rote Island ini menceritakan perjuangan para perempuan dari Rote yang berusaha untuk mencari keadilan terhadap diskriminasi dan kekerasan seksual.

3 dari 4 halaman

Menuai banyak perhatian, film ini telah meraih berbagai penghargaan di ajang Festival Film Indonesia 2023 dengan 14 nominasi sekaligus.

Film tersebut pun berhasil membawa pulang empat piala paling prestise, yaitu Sutradara Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik, Pengarah Sinematografi Terbaik, dan juga Film Cerita Panjang Terbaik.

Sebelum tayang di bioskop pada akhir Februari ini, film Women from Rote Island ini telah menjadi bintang di Busan International Film Festival 2023, Asian Film Festival Barcelona 2023, hingga QCinema International Film Festival 2023 di Filipina.

Well, siapa nih yang semakin penasaran dan ingin menyaksikan langsung perjuangan Opra dengan ketiga putrinya itu? Lihat dan saksikan sendiri di bioskop kesayangan Diazens, ya~

Beri Komentar