Kena PHK, Wanita Ini Pilih Nikahi 3 Pria dan Gasak Hartanya

Reporter : Devi Puspitasari
Kamis, 5 November 2020 20:51
Kena PHK, Wanita Ini Pilih Nikahi 3 Pria dan Gasak Hartanya
Vijaya sudah menikahi tiga pria dalam tiga bulan.

Dalam keadaan terhimpit, kadang seseorang akan melakukan apa saja demi mendapat uang. Hal ini jugalah yang dilakukan oleh seorang wanita asal India bernama Vijaya Amrute yang melakukan penipuan dengan kedok menikah.

Dalam tiga bulan terakhir, Vijaya sudah menikah dengan tiga orang pria sekaligus membawa kabur barang berharga milik mereka.

1 dari 5 halaman

Kesulitan Ekonomi

Ilustrasi lockdown di India

Dikutip dari Times of India, Vijaya mulai melakukan penipuan berkedok nikah itu setelah keluarganya mengalami masalah ekonomi pasca adanya lockdown.

Wanita berusia 27 tahun ini berasal dari daerah Mukundwadi, Maharashtra, India. Ia sebenarnya sudah menikah dan punya seorang putra. Selama lockdown, sayangnya Vijaya dan sang suami sama-sama kehilangan pekerjaan yang akhirnya membuat keluarganya terpuruk dalam masalah ekonomi.

2 dari 5 halaman

Nikahi 3 Pria dalam 3 Bulan

Ilustrasi pernikahan

Salah satu anggota kepolisian, Sudhakar Bavkar mengatakan bahwa dalam penyelidikan awal diketahui Vijaya sudah menipu tiga pria dalam tiga bulan terakhir. Ia biasanya akan menghilang beberapa hari setelah menikah dengan membawa sejumlah barang-barang berharga milik sang suami.

Ibu satu anak ini pertama kali menikah dengan seorang pria bernama Yogesh Shirsath yang berasal dari distrik Nashik. Vijaya tinggal bersama suami barunya ini selama sekitar dua minggu sebelum kabur membawa barang-barang berharga.

3 dari 5 halaman

Aksi Terbongkar

Kemudian, ia melancarkan aksinya lagi dengan menikahi Sandeep Darade, pria yang tinggal bersamanya beberapa hari dan selanjutnya menikah dengan seorang pria yang berasal dari Maharashtra Barat. Ketiga suami Vijaya ini juga bernasib sama, sang istri menghilang dengan membawa kabur barang berharga mereka.

Aksi penipuan yang dilakukan Vijaya ini baru terbongkar saat Shirsath mencoba mencari istrinya yang hilang dan menemukan bahwa sang istri sudah menikah dengan pria lain sekaligus menipunya. Tak terima, korban pertama Vijaya ini langsung melaporkannya ke polisi.

4 dari 5 halaman

Lakukan Penipuan

Ilustrasi Pernikahan

Pihak kepolisian mengungkap bila penipuan yang dilakukan Vijaya ini berkaitan dengan pasangan pemeras yang biasanya mencari korban seorang pria yang sedang mencari istri. Setelah calon pengantin pria dan orang tuanya menyetujui pernikahan itu, biasanya mereka akan mengenakan biaya sekitar Rp. 38 juta sampai Rp. 97 juta.

Biaya itu sebagai biaya peresmian pernikahan dan komisi sekaligus biaya terkait acara pernikahan. Tapi setelah beberapa hari menikah, sang istri bakal kabur dengan membawa semua perhiasan yang bisa ia dapatkan.

Beri Komentar