© Twitter.com/SEANGUNN256
Virus corona yang menyebar ke seluruh dunia membuat banyak negara harus menerapkan sistem karantina di mana seluruh penduduk diwajibkan berdiam diri di tempat tinggal masing-masing. Tujuannya adalah untuk membatasi ruang gerak sehingga kemungkinan terjadinya kontak antar manusia menjadi berkurang. Dengan demikian, persebaran virus bisa diminimalisir.
Karantina kemudian berimbas pada sulitnya pemenuhan kebutuhan. Meski begitu, hal ini tetap bisa diatasi dengan cara saling membantu antar warga. Seperti beberapa waktu lalu ketika seorang warga menyediakan makanan gratis yang ditaruh di depan rumah atau warga negara Malaysia yang membagikan ribuan potong daging ayam.
Di Italia, salah satu negara dengan jumlah penderita COVID-19 tertinggi di dunia, penduduknya saling bantu dengan menggantungkan sejumlah keranjang yang disebut 'keranjang kehidupan'.
Cara kerjanya adalah penduduk sekitar bergantian saling isi keranjang yang tergantung di depan rumah masing-masing. Yang memiliki kelebihan sayur membagikan sayurnya, yang kelebihan buah membagikan buahnya, begitu seterusnya.
Pemanfaatan keranjang ini awalnya ditujukan untuk memberi makan pada para gelandangan, namun belakangan seiring dengan semakin daruratnya keadaan, fungsinya pun bertambah untuk membantu para tetangga.
" Sangat penting untuk saling jaga satu sama lain," ujar seorang warga lokal seperti dilansir dari thequint.com.
Sharing is caring | Italian man feeds homeless from his balcony amid lockdown pic.twitter.com/SZjDtxsc4a
Dengan usaha yang dilakukan secara kolektif seperti ini, diharapkan masyarakat bisa bertahan dalam karantina sembari para petugas medis mengerjakan tugasnya untuk menumpas virus.
Semoga lekas membaik, dunia.