Keren Banget, 12 Idol KPop Ini Berhasil Masuk Agensi Tanpa Audisi loh!

Reporter : Wicha Mashita
Selasa, 12 Januari 2021 10:18
Keren Banget, 12 Idol KPop Ini Berhasil Masuk Agensi Tanpa Audisi loh!
Jadi idol lewat jalur visual nih!

Sudah menjadi hal wajar kalau idol KPop melewati banyak tahap sampai akhirnya bisa debut. Mulai dari audisi, training berbulan-bulan bahkan sampai tahunan dan sebagainya.

Proses mereka untuk bisa berdiri di atas panggung bukanlah sebentar. Nah, audisi bisa dibilang adalah langkah awal mereka menjadi trainee untuk masuk ke agensi. Kalau biasanya deretan idol KPop bakalan ikut audisi untuk bisa masuk agensi yang diinginkan, lain cerita dengan mereka.

Sepuluh idol KPop di bawah ini justru ditawarkan untuk ikut audisi. Kebanyakan mereka bertemu dengan staff agensi di jalanan bebas loh!

1 dari 11 halaman

Sehun EXO

Sehun EXO

Sehun yang akhirnya jadi maknae EXO ini masuk SM Entertainment karena bertemu dengan staf di jalanan guys. Dia lagi asyik makan tteokboki saat kelas 6 SD bareng teman-temannya. Kemudian staf SM menghampiri dan ditawari ikut audisi.

Tapi karena Sehun diajari ibunya buat gak bicara sama orang asing dan saat itu masih 13 tahun, ia pun kabur. Alhasil Sehun sama stafnya sampai kejar-kejaran 30 menit!

2 dari 11 halaman

Winwin NCT

Winwin NCT

Winwin punya kisah yang serupa sama seniornya, Sehun. Ia juga mengerjai staf SM Entertainment. Idol kelahiran 1997 ini juga menarik perhatian staf hingga dimintai nomor telepon.

Tapi bukannya nomor telepon yang dikasih, Winwin malah kasih nomor palsu dan akhirnya kabur. Untungnya staf berhasil menemukan Winwin kedua kalinya. Ia menyakinkan Winwin kalau punya penipu sampai akhirnya Winwin mau ikut audisi.

3 dari 11 halaman

Umji GFRIEND

Umji GFRIEND

Umji nggak nyangka banget loh kalau dirinya jadi idol seperti sekarang. Di suatu malam, Umji lagi makan bareng teman-temannya. Tiba-tiba ada mobil yang berhenti di sampingnya.

Ternyata itu adalah mobil CEO Source Entertainment guys. Yap, CEO-nya sendiri loh yang menawari Umji buat ikut audisi. Keren banget gak sih!

4 dari 11 halaman

Minhyun NU'EST

Minhyun NU'EST

Sama kayak Sehun yang lagi asyik jajan bareng temannya, Minhyun pun juga. Saat itu dia lagi makan sate ayam bareng teman-temannya.

Pesona Minhyuk saat makan ini dianggap seksi dan lucu sekaligus bagi staf Pledis Entertainment. Hingga akhirnya ia diminta untuk masuk agensi tersebut menjadi trainee hingga berhasil sukses seperti sekarang.

5 dari 11 halaman

Minho SHINee

Minho SHINee

Gak heran kalau Minho jadi visual of the group di SHINee. Staf SM aja sampai kepincut sama ketampanannya.

Awalnya Minho gak ada niat jadi idol Kpop guys. Justru ia ingin menjadi pemain sepak bola. Apalagi ayahnya pelatih sepak bola juga. Tapi waktu itu, Minho ditawari audisi sama staf SM di jalanan juga guys. Terus idol bernama Choi Minho itu pun mengikutinya dan jadi idol, model sekaligus aktor sukses seperti sekarang.

6 dari 11 halaman

Siwon Super Junior

Siwon Super Junior

Ada lagi nih visual di groupnya yang masuk agensi lewat jalur jalanan. Sebelum Minho, Siwon Super Junior juga dihampiri staf SM saat ia menunggu temannya di gerbang sekolah.

Staf meminta Siwon untuk ikut audisi dan Siwon pun mengiyakan. Lucunya saat ditanya apa bakat Siwon, dia bilang adalah Taekwondo dan langsung dinyatakan lulus saat itu juga loh!

7 dari 11 halaman

Jisoo BLACKPINK

Jisoo BLACKPINK

Jisoo memang menjadi trainee YG Entertainment sejak awal. Namun tawaran casting jalur visual ini bukan dari YG guys melainkan SM Entertainment.

Saat itu Jisoo sudah jadi trainee YGent dan tiba-tiba ada staf SM yang menawarinya casting. Tapi karena Jisoo sudah jadi trainee di YGent, Jisoo pun menolaknya.

8 dari 11 halaman

Ryujin ITZY

Ryujin ITZY

Bisa dibilang Ryujin ITZY adalah fans yang beruntung. Soalnya waktu itu dia lagi lagi datang ke fanmeet GOT7. Yap, Ryujin adalah seorang Ahgase, sebutan penggemar GOT7.

Kemudian ia didekati salah satu staf JYP Entertainment dan akhirnya diminta ikut audisi di sana. Gak cuma jadi idol Kpop lewat jalur visual tapi juga jalur seorang fans nih! Ryujin pun berhasil jadi idol dan satu agensi dengan idolanya.

9 dari 11 halaman

Sana TWICE

Sana TWICE

Gak cuma Ryujin, sebelumnya ada Sana TWICE yang juga beruntung jadi fans. Soalnya Sana ini ngefans banget sama Suzy dan Wooyoung dari JYPent guys. TWICE memang terkenal akan acara SIXTEEN, yaitu sebuah program survival untuk menentukan siapa saja membernya yang akan debut.

Namun lain ceritanya dengan Sana. Saat itu Sana lagi belanja bareng temannya di Department Store. Salah satu staf JYP Entertainment meliriknya dan tertarik sama Sana. Hingga akhirnya Sana ikut audisi JYPent dan ikut SIXTEEN.

10 dari 11 halaman

Jin BTS

Jin BTS


Jin BTS juga masuk BigHit Entertainment tanpa audisi loh! Ia sampai dilirik agensi selama dua kali. Bahkan Jin sendiri pernah bilang di BTS belum ada visualnya makanya Jin yang dipilih sama BigHit.

Gak cuma BigHit yang terpesona sama visual Jin, SM Entertainment pun juga pernah mengincarnya. Tapi akhirnya staf BigHit yang berhasil bikin Jin mau masuk agensi.

11 dari 11 halaman

Jessica dan Krystal

Ilustrasi Fashion Style ala Jessica dan Krystal Jung

Adik-kakak Jung Sister ini juga masuk SM Entertainment dan langsung direkrut dua-duanya. Saat itu Jessica dan Krystal sedang berlanja bersama keluarganya hingga tiba-tiba direkrut SM Entertainment.

Saat itu Krystal masih terlalu kecil, sehingga orangtua mereka merekomendasikan Jessica terlebih dulu dan Krystal akan menyusul. Hingga akhirnya Jessica jadi trainee dan debut bersama SNSD. Sedangkan Krystal debut bersama F(x) dua tahun kemudian.

Gimana guys, siapa nih cerita deretan idol KPop di atas yang paling seru dan kocak pas mau masuk agensi?

Beri Komentar