Kisah Pilu Seorang Kakek Mudik Cuma Pakai Sepeda selama Berhari-Hari Usai di-PHK

Reporter : Riza Umami
Sabtu, 25 April 2020 09:17
Kisah Pilu Seorang Kakek Mudik Cuma Pakai Sepeda selama Berhari-Hari Usai di-PHK
Jarak yang jauh dan lelah tak dirasakan agar bisa pulang ke rumah.

Banyak orang mengalami masa yang sangat sulit di tengah wabah Corona ini. Beberapa di antara mereka bahkan sampai dirumahkan dan diberhentikan dari pekerjaannya, seperti yang dialami oleh seorang kakek berikut ini.

Beliau kena PHK dari tempatnya bekerja lantaran perusahaan tersebut sedang merugi akibat social distancing yang diberlakukan untuk mengurangi penyebaran virus Corona. Dilansir dari borakdaily (22/04), kakek ini pun pulang kampung dengan hanya menggunakan sepeda akibat dipecat.

1 dari 2 halaman

Kakek asal Thailand ini pun membutuhkan waktu berhari-hari untuk bisa sampai ke rumahnya karena jaraknya memang jauh dan beliau hanya mengendarai sepeda. Meski begitu beliau mengesampingkan lelahnya dan terus mengayuh sepedanya.

Melihat dari seragam yang beliau kenakan, kakek ini nampaknya adalah seorang security di perusahaan tempatnya bekerja dulu. Usianya yang sudah senja membuat penglihatannya tak setajam dulu, beliau pun terkadang turun dari sepeda dan dituntun dalam keadaan lelah.

2 dari 2 halaman

Beliau mengatakan tak punya cukup biaya untuk mengobati penglihatannya sehingga beliau pun bertahan dengan kondisinya ini. Bahkan sehari-harinya beliau dibantu orang-orang di sekitarnya yang memberikan beliau bantuan untuk bertahan hidup.

Semoga beliau sehat selalu dan diberikan kelancaran rezekinya. Selamat sampai kampung halaman dan dapat melanjutkan hidupnya dengan selayaknya.

Beri Komentar