Lagi Pada Ngomongin Lockdown, Kegiatan Apa sih Itu?

Reporter : Andrawira Diwiyoga
Rabu, 18 Maret 2020 20:57
Lagi Pada Ngomongin Lockdown, Kegiatan Apa sih Itu?
Sebenernya, apa sih lockdown itu?

Wabah corona sedang membuat panik banyak negara-negara. Tidak sedikit pula banyak negara yang melakukan lockdown.

Banyak orang di Indonesia berharap negara mereka ikut melakukan lockdown juga. Diyakini, lockdown dapat mengurangi penyebaran virus corona di Indonesai.

Ngomong-ngomong soal lockdown, apa sih itu? Kok banyak banget negara yang melakukan lockdown?

1 dari 4 halaman

Situasi Lockdown Italia

Kata lockdown diambil dari bahasa inggris yang artinya terkunci. Jika dikaitkan dengan virus corona, lockdown memiliki pengertian yaitu mengunci seluruh akses masuk maupun keluar suatu negara ataupun daerah.

Tujuan dari lockdown itu sendiri yaitu agar virus atau wabah tidak menyebar lebih luas lagi. Jika suatu daerah atau negara telah menerapkan sistem lockdown, maka semua fasilitas publik harus ditutup. Seperti sekolah, perkantoran, bioskop, bahkan mall juga harus ditutup. Tidak hanya itu, aktivitas warganya pun juga dibatasi.

2 dari 4 halaman

Ilustrasi Lockdown

Namun, ada juga tempat-tempat yang masih beroperasi walaupun sistem lockdown sudah dilakukan. Seperti supermarket, rumah sakit, dan transportasi umum. Walaupun masih beroperasi, transportasi umum pun juga dibatasi berapa orang yang menggunakannya.

Lockdown dilakukan oleh pemerintah dengan cara memaksa. Mau tidak mau, penduduk negara yang melakukan lockdown tersebut harus mematuhinya. Akan ada sanksi bagi warganya jika berani melanggar aturan tersebut.

Sistem ini tidak hanya berlaku kepada warga negara yang bersangkutan saja. Orang-orang luar yang mau masuk juga tidak diperbolehkan mengunjungi negara tersebut.

3 dari 4 halaman

Ilustrasi Lockdown

Walaupun sistem lockdown itu kesannya " tinggal nutup aja" , nyatanya tidak semudah itu. Banyak hal rumit yang harus dipersiapkan sebelumnya.

Pemerintah negara tersebut harus memiliki stok yang cukup selama lockdown. Seperti kebutuhan sehari-hari ataupun obat-obatan di rumah sakit. Kebutuhan-kebutuhan seperti itu sangat vital jika selama lockdown diterapkan.

Lockdown juga memengaruhi sektor ekonomi. Selama lockdown dilakukan, otomatis roda perputaran ekonomi juga terhenti. Maka dari itu, negara yang akan melakukan lockdown harus siap menerima dampak yang fatal dari segi ekonomi.

4 dari 4 halaman

Gimana nih? Menurut kalian Indonesia udah siap belum menerapkan lockdown?

Beri Komentar