© Pinterest.com
Lagu sumpah pemuda biasanya akan dinyanyikan dalam upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda. Tanggal 28 Oktober 2023 mendatang pun akan diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda.
Lagu-lagu nasional tersebut memiliki lirik yang penuh makna dan mampu membangkitkan semangat serta rasa cinta para pemuda kepada tanah airnya yang tercinta.
Beberapa lagu nasional yang memberikan semangat kepada para pemuda dan generasi muda ini seperti 'Bangun Pemudi Pemuda', 'Bagimu Negeri', 'Satu Nusa Satu Bangsa', 'Dari Sabang Sampai Merauke', dan masih banyak lagi.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini beberapa lagu sumpah pemuda lengkap dengan liriknya yang biasanya dinyanyikan di peringatan Hari Sumpah Pemuda.
Lagu sumpah pemuda pertama yang biasa dinyanyikan di upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah Indonesia Raya. Ini adalah lagu kebangsaan Indonesia yang penuh makna dan kebanggaan. Lagu Indonesia Raya ditulis oleh Wage Rudolf Soepratman.
Dilansir dari laman detik.com (26/10), lagu ini pertama kali dinyanyikan saat Kongres Pemuda atau yang dikenal dengan Sumpah Pemuda yaitu pada tanggal 28 Oktober 1928. Berikut ini lirik lagu Indonesia Raya.
Indonesia Raya
Indonesia tanah airku
Tanah tumpah darahku
Di sanalah aku berdiri
Jadi pandu ibuku
Indonesia kebangsaanku
Bangsa dan tanah airku
Marilah kita berseru
Indonesia bersatu
Hiduplah tanahku
Hiduplah negeriku
Bangsaku, rakyatku, semuanya
Bangunlah jiwanya
Bangunlah badannya
Untuk Indonesia Raya
Indonesia Raya,
Merdeka, merdeka
Tanahku, negeriku yang kucinta
Indonesia Raya
Merdeka, merdeka
Hiduplah Indonesia Raya
Bagimu Negeri pun biasanya juga menjadi lagu sumpah pemuda yang dinyanyikan di momen peringatan Hari Sumpah Pemuda. Lagu 'Bagimu Negeri' merupakan karya dari Raden Kusbini.
Lagu ini terinspirasi dari peristiwa Sumpah Pemuda yang terjadi pada tahun 1928. Ada dua hal penting yang disampaikan dari lagu ini yaitu rasa patriotisme yang kuat dan semangat nasionalisme. Berikut ini lirik lagu Bagimu Negeri.
Bagimu Negeri
Padamu negeri
Kami berjanji
Padamu negeri
Kami berbakti
Padamu negeri
Kami mengabdi
Bagimu negeri
Jiwa raga kami
Lagu sumpah pemuda yang berikutnya adalah 'Bangun Pemudi Pemuda'. Lagu ini diciptakan oleh Alfred Simanjuntak. Dalam liriknya, tergambar tekad untuk bersatu dan berjuang demi kemajuan bangsa.
Lagu 'Bangun Pemudi Pemuda' diciptakan pada tahun 1943 saat terjadi masa penjajahan oleh Jepang di Indonesia. Lagu ini pun mampu membangkitkan semangat juang para pemuda di masa penjajahan tersebut. Ini lirik lagu Bangun Pemudi Pemuda.
Bangun Pemudi Pemuda
Bangun pemudi pemuda Indonesia
Tangan bajumu singsingkan untuk negara
Masa yang akan datang kewajibanmu lah
Menjadi tanggunganmu terhadap nusa
Menjadi tanggunganmu terhadap nusa
Sudi tetap berusaha jujur dan ikhlas
Tak usah banyak bicara trus kerja keras
Hati teguh dan lurus pikir tetap jernih
Bertingkah laku halus hai putra negri
Bertingkah laku halus hai putra negri
Lagu 'Dari Sabang Sampai Merauke' merupakan ciptaan dari R. Suhardjo. Dikutip dari laman cnnindonesia.com, lagu ini memiliki makna tentang identitas diri pemuda Indonesia yang berbeda-beda suku, agama, adat dan juga ras.
Ini pun merupakan salah satu lagu sumpah pemuda yang bisa membuat kaum muda makin semangat dalam memperjuangkan hak-hak Indonesia. Berikut ini lirik lagunya.
Dari Sabang Sampai Merauke
Dari Sabang sampai Merauke
Berjajar pulau-pulau
Sambung menyambung menjadi satu
Itulah Indonesia
Indonesia tanah airku
Aku berjanji padamu
Menjunjung tanah airku
Tanah airku Indonesia
Ada beberapa lagu sumpah pemuda yang biasanya dinyanyikan di momen peringatan Hari Sumpah Pemuda, salah satunya adalah lagu 'Satu Nusa Satu Bangsa'.
Lagu ini merupakan lagu ciptaan Liberty Manik. Lagu 'Satu Nusa Satu Bangsa' mengajak kaum muda untuk maju membela tanah air Indonesia yang tercinta. Ini lirik lagunya.
Satu Nusa Satu Bangsa
Satu nusa
Satu bangsa
Satu bahasa kita
Tanah air
Pasti jaya
Untuk selama-lamanya
Indonesia pusaka
Indonesia tercinta
Nusa bangsa
Dan bahasa
Kita bela bersama
Lagu sumpah pemuda yang terkadang juga dinyanyikan di peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah 'Rayuan Pulau Kelapa'. Lagu ini merupakan salah satu lagu ciptaan Ismail Marzuki. Berikut ini lirik lagunya.
Rayuan Pulau Kelapa
Tanah airku Indonesia
Negeri elok amat kucinta
Tanah tumpah darahku yang mulia
Yang kupuja sepanjang masa
Tanah airku aman dan makmur
Pulau kelapa yang amat subur
Pulau melati pujaan bangsa
Sejak dulu kala
Melambai-lambai nyiur di pantai
Berbisik-bisik Raja Kelana
Memuja pulau nan indah permai
Tanah airku, Indonesia
Lagu 'Maju Tak Gentar' pun salah satu lagu sumpah pemuda yang terkadang dinyanyikan di peringatan Hari Sumpah Pemuda. Lagu ini memberikan para pemuda keberanian untuk membela negara Indonesia terutama dari para penjajah di masa dulu.
Lagu ini diciptakan oleh Cornel Simandjuntak di tahun 1942, masa-masa di mana Indonesia sedang memperjuangkan kemerdekaannya. Berikut ini lirik lagunya.
Maju Tak Gentar
Maju tak gentar
Membela yang benar
Maju tak gentar
Hak kita diserang
Maju serentak
Mengusir penyerang
Maju serentak
Tentu kita kita menang
Bergerak bergerak
Serentak serentak
Menerkam menerkam menang
Tak gentar tak gentar
Menyerang menyerang
Majulah majulah menang
Itulah beberapa lagu sumpah pemuda yang biasanya dinyanyikan di Upacara Hari Sumpah Pemuda. Sebentar lagi kita akan memperingati Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 2023 mendatang. Semangat terus kaum muda Indonesia, NKRI harga mati!