Lelah Dituding Mandul, Krisjiana dan Siti Badriah sampai Datangi Berbagai Tempat Ibadah untuk Berdoa Minta Keturunan

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Jumat, 21 Juni 2024 20:21
Lelah Dituding Mandul, Krisjiana dan Siti Badriah sampai Datangi Berbagai Tempat Ibadah untuk Berdoa Minta Keturunan
Begini usaha Krisjiana dan Sibad demi mendapat keturunan, tak menyerah meski dituding mandul.

Siti Badriah dan Krisjiana Baharuddin menjadi salah satu pasangan artis yang rumah tangganya mendapat banyak perhatian dari netizen. Sejak awal menikah, keduanya tak segan mempertontonkan kemesraan di depan umum, hingga dijuluki sebagai couple goals oleh netizen.

Sorotan pun semakin terasa saat keduanya memiliki buah hati. Xarena, anak Sibad dan Krisjiana, tumbuh menjadi bocah kecil yang lucu dan menggemaskan.

Di balik keadaan yang terlihat menyenangkan untuk dijalani, nyatanya Krisjiana dan Sibad sudah lebih dulu mengalami berbagai halangan dan rintangan. Baru-baru ini, mereka bercerita mengenai perjuangan untuk mendapatkan momongan.

Tak kunjung dikaruniai anak meski sudah dua tahun menikah, rupanya dua sejoli ini sempat terpuruk lantaran dituding mandul. Hal ini terkuak saat Sibad dan Krisjiana menjadi bintang tamu di podcast Denny Sumargo.

1 dari 6 halaman

Krisjiana dan Siti Badriah Datangi Berbagai Tempat Ibadah untuk Berdoa Minta Keturunan© 2024 instagram.com/krisjianabah

Siti Badriah dan Krisjiana bahkan sudah memeriksakan diri ke dokter. Kondisi organ reproduksi mereka sama-sama baik, namun kualitas sperma Krisjiana kurang bagus.

" Ceritanya kita tuh udah dua tahun nikah, kita nggak punya anak terus cek ke dokter. Katanya semuanya aman, nggak ada yang mandul cuma sperma gue kualitasnya kurang bagus. Gue bilang ini aib gue," ungkap Krisjiana, dalam bincang-bincangnya bersama Denny Sumargo.

2 dari 6 halaman

Mengetahui jika ada sedikit problem, dokter pun memberi Sibad dan Krisjiana berbagai obat dan vitamin. Keduanya bahkan sempat melakukan inseminasi, namun belum membuahkan keberhasilan.

" Kita dikasih obat, vitamin dan lain-lain, suruh perbaiki lifestyle juga. Kita coba waktu itu inseminasi, gagal udah 2 kali," lanjut aktor tampan tersebut.

3 dari 6 halaman

Krisjiana dan Siti Badriah Datangi Berbagai Tempat Ibadah untuk Berdoa Minta Keturunan© 2024 instagram.com/krisjianabah

Berbagai usaha dilakukan namun tak membuahkan hasil, tentu membuat mereka sedih hingga memutuskan untuk berpasrah. Hingga tanpa diduga, Krisjiana memutuskan untuk mendatangi berbagai tempat ibadah meminta didoakan oleh para pemuka agama agar mereka bisa mendapat keturunan.

" Sedih, kita udah coba semuanya. Gue percaya Tuhan itu satu, cuma cara berkomunikasi dengan Tuhan aja yang berbeda-beda. Gue meminta doa kepada berbagai tempat ibadah, gue ke gereja, ke mesjid, pura, wihara. Gue minta doa, 'Tolong dong doain kita biar punya anak'" , cerita suami Sibad tersebut.

4 dari 6 halaman

Meski cara yang diambil Krisjiana cukup mengejutkan, Sibad pun mengikuti keputusan sang suami. Ia merasa sudah tak tahan lagi dengan tudingan mandul yang dialamatkan pada dirinya.

" Gue sih setuju-setuju aja karena udah capek banget dengan omongan orang-orang kalau gue tuh mandul," kenang Sibad.

5 dari 6 halaman

Krisjiana dan Siti Badriah Datangi Berbagai Tempat Ibadah untuk Berdoa Minta Keturunan© 2024 instagram.com/krisjianabah

Siapa sangka, usaha-usaha yang dilakukan ini akhirnya membuahkan hasil yang manis. Tak berselang lama dari doa-doa tersebut, pasangan ini akhirnya mendapat buah hati jelang anniversary pernikahan mereka.

" Alhamdulillah nggak lama dari minta doa-doa itu, selang beberapa bulan sebelum kita anniversary aku hamil. Percaya nggak percaya," ujar pedangdut cantik ini.

Beri Komentar