Lelaki Ini Sering Buang Hajat di Alam Terbuka, Nggak Takut Dimarahin Orang Apa Ya?

Reporter : Riza Umami
Senin, 24 Februari 2020 10:17
Lelaki Ini Sering Buang Hajat di Alam Terbuka, Nggak Takut Dimarahin Orang Apa Ya?
Pria ini sering buang hajat di alam bebas, ternyata ini alasannya.

Pernah nggak sih kamu buang hajat di luar ruangan? Entah karena kepepet atau karena alasan yang lainnya. Pasti agak risih ya karena takut ada yang ngintipin atau bisa saja malah dimarahi orang. Namun, berbeda dengan pria berikut ini karena dia memang sengaja buang hajat di alam bebas.

Pria ini bernama Masana Izawa yang berasal dari Jepang. Dia adalah seorang fotografer dan pecinta alam. Dia sengaja tidak menggunakan toilet untuk buang hajat dan mencari tempat-tempat yang bisa dia gunakan untuk pup di alam bebas. Izawa punya alasan sendiri kenapa dia melakukan hal tersebut.

1 dari 4 halaman

Dilansir dari laman mirror.co.uk (12/02), dia telah buang hajat di alam bebas ini selama 45 tahun terakhir. Sekarang, pria ini sudah berusia 69 tahun dan dia telah melakukan aktivitas buang hajat di luar ruangan ini sejak tahun 1974.

Dia mulai melakukan hal ini setelah ikut serta dalam sebuah demo yang menentang pembangunan pabrik pengolahan limbah. Izawa pun mulai menyadari bahwa tak ada satu pun orang yang mau mengakui kotoran pribadi dari tubuh mereka. Dia pun jadi termotivasi dan memikirkan hubungan limbah biologis dengan siklus yang ada di alam.

2 dari 4 halaman

Izawa mengatakan bahwa ternyata buang hajat di alam terbuka itu rasanya sangat berbeda dengan pup di toilet. Dia merasa sangat bahagia karena bisa bertanggung jawab dengan kotoran pribadinya. Dia pun mengatakan bahwa kita malu mengakui kotoran yang dikeluarkan dari tubuh dan lebih memilih untuk menggunakan toilet yang bisa meredam bunyi tinja yang jatuh ke kloset. Itulah seberapa jauh kita memberikan jarak antara diri dengan kotoran.

Izawa hanya pup di dalam ruangan sebanyak 14 kali sejak tahun 2000. Menurut Izawa buang hajat di alam terbuka adalah salah satu tindakan menjawab panggilan alam yang sesungguhnya. Pengolahan limbah ini juga salah satu aspek yang diambil manusia tanpa mengembalikannya lagi.

3 dari 4 halaman

Menurutnya, selama ini manusia sudah terlalu mengasingkan diri dari alam bebas. Padahal, kotoran manusia yang dianggap tidak berarti itu bisa menjadi harta karun bagi makhluk hidup lain di alam ini. Buang hajat ini adalah kewajiban yang harus disadari secara penuh dalam rangka untuk mengembalikan kehidupan melalui kotoran ke alam bebas.

Itulah filosofi buang hajat di luar ruangan yang terus dipegang oleh Izawa. Saat ini, dia pun menyebarkan filosofinya ini pada orang-orang di Jepang dengan melakukan talkshow di mana-mana. Meski tampak aneh, tetapi ada pesan yang cukup dalam di filosofi milik Izawa tersebut.

4 dari 4 halaman

Meski ada sejumlah orang yang tidak setuju dengan pandangan Izawa ini, tetapi belum ada yang menentang dengan serius sejauh ini. Saat pup di luar ruangan, Izawa selalu memastikan mencari tempat yang cocok dan tidak mencemari sumber air dan zona alpine serta lokasi yang mengalami eutrofikasi tanah juga tidak dia gunakan.

Jika sudah selesai BAB, Izawa pun akan mengubur kotorannya dan membersihkan bagian tubuhnya dengan daun dan air. Izawa bahkan menuliskan panduan pup di luar ruangan, yang berjudul Let’s Start Outdoor-Defecating With Leaves. Tertarik untuk membacanya?

Sekarang kalau ada yang melarang BAB di alam terbuka, jelaskan pakai filosofi dari Izawa aja. Yang penting jangan mencemari sumber air dan sungai ya.

Beri Komentar