© 2021 Https://www.Instagram.com/dindasafay
Atas kejadian ini, mereka mengaku akan menindaklanjuti kasus yang menimpa Dinda Shafay.
Hal itu terlihat saat akun resmi Kopi Kenangan mengomentari postingan Dinda Shafay di Instagram terkait pelecehan yang dilakukan oleh karyawan kedai kopi tersebut.
" Kami tim manajemen Kopi Kenangan sudah mengirimkan pesan kepada ibu Dinda. Jika berkenan, Ibu Dinda bisa memberikan informasi untuk menindaklanjuti hal ini," katanya.
Tak hanya itu, mereka juga meminta maaf atas kejadian yang merugikan pihak Dinda itu.
" Sekali lagi kami atas Manajemen Kopi Kenangan memohon maaf atas ketidaknyamanan Ibu Dinda Shafay," sambungnya.
View this post on Instagram
Seperti diketahui, Dinda Shafay mengaku mengalami pelecehan saat berada di kedai Kopi Kenangan yang terletak di Ringroad Medan, Senin (1/3/2021). Awalnya, dia pergi ke toilet khusus pelanggan. Namun tiba-tiba setelah buang air kecil, pintu toilet dirobohkan oleh salah satu karyawan di sana.
Alih-alih meminta maaf, Dinda Shafay mengaku justru ditertawakan oleh karyawan tersebut. Tak hanya itu, ia juga terluka karena sang karyawan balik menyalahkan dirinya sendiri karena tidak mengunci pintu. Padahal Dinda Shafay menjelaskan kalau pintunya terkunci rapat. Ia juga bertanya-tanya mengapa karyawan menggunakan toilet khusus pelanggan sedangkan toilet karyawan ada di lantai 2.
View this post on Instagram
Dalam postingannya, Dinda Shafay mengatakan jika ia tidak berhenti menangis, saat diperlakukan seperti itu oleh karyawan di sana.