© Unsplash.com/@nasa
Kemajuan teknologi membuat setiap jengkal hidup manusia tidak bisa lepas dari penggunaan teknologi. Sehingga, hal ini membuat setiap aktivitas yang dilakukan oleh manusia menjadi semakin cepat, efektif, serta efisien kalau dilakukan dengan benar.
Nah, bicara soal kemajuan teknologi, SIG atau Sistem Informasi Geografis pun menjadi bagian dari kemajuan teknologi ini karena menyimpan segudang manfaat di berbagai lini kehidupan masyarakat. Namun, manfaat SIG berfungsi saat manusia mampu menggunakannya.
Pasalnya, SIG hanyalah sebagai media (tools/alat) untuk mempermudah pekerjaan manusia. Jadi, SIG tidak akan bermakna apa-apa kalau menihilkan interaksi dengan manusia. Untuk lebih jelasnya, berikut manfaat SIG yang telah dilansir dari beberapa sumber.
Sebelum membahas mengenai manfaat SIG, mari kita bahas sedikit pengertian dari SIG. SIG (Sistem Informasi Geografis) merupakan suatu komputer yang berbasis pada sistem informasi yang berfungsi untuk memberikan bentuk digital serta analisa terhadap permukaan geografi bumi.
Oleh sebab itu, SIG ini bisa menghubungkan informasi yang tidak terkait dengan menggunakan lokasi sebagai variabel indeks kunci. Untuk lebih jelasnya, berikut pemanfaatan SIG dalam berbagai bidang.
Adapun manfaat SIG dalam berbagai bidang ialah sebagai berikut:
Manfaat SIG yang pertama yaitu bisa membantu dalam membuat perencanaan setiap wilayah pemanfaatan lahan di kota yang dibagi menjadi daerah perdaganan, pemukiman, indurstri, perkantoran, fasilitas umum serta jalur hijau yang hasilnya bisa digunakan sebagai acuan dalam pembangunan utilitas-utilitas yang dibutuhkan.
Dalam bidang ini, SIG berguna untuk inventarisasi, rehabilitasi dan konservasi lahan, mengetahui persebaran dan potensi sumber daya alam, mengetahaui kawasan hutan yang potensial dan lahan kritis, mengetahui kawasan lahan yang sudah mengalami perubahan fungsi lahan, serta mengetahaui kawasan hutan yang masih baik ataupun yang sudah rusak.
Adapun manfaat SIG dalam mengawasi daerah-daerah yang rawan terjadi bencana alam ialah untuk bisa ditentukan tindakan mitigasinya. Seperti, menyusun rencana-rencana pembangunan daerah rawan bencana alam, melihat luas daerah yang terdampak bencana alam, dan menentukan tingkat bahasa erosi.
Pemanfaatan SIG yang keempat yaitu sebagai pengelolaan lingkungan, seperti pemetaan daerah rawan erosi, pemetaan kawasan hutan lindung, pemantauan perubahan lingkungan, pemetaan wilayah erosi, dan pemetasaan kawasan untuk budidaya.
Dalam bidang ini, fungsi SIG bisa digunakan pada saat perencanaan, pembuatan sistem informasi pelanggan dan fasilitas umum telekomunikasi seperti, warnet, telepon umum dan lainnya.
Selain itu, SIG juga dapat dimanfaatkan untuk menginventarisasi jaringan telekomunikasi serta pelanggan TV kabel, antene parabola hingga jaringan internet.
Selain bidang telekomunikasi, SIG juga bisa dimanfaatkan untuk manajemen pemeliharaan, perencanaan serta perluasan jaringan jalan tol, rel kereta, jalan raya, penentuan jalur transportasi, pemantauan jalur mudik, serta analisa rawan kemacetan dan bahaya kecelakaan.
Manfaat SIG selanjutnya yaitu untuk menentukan lokasi bisnis prospektif seperti bank, pasar, mall, kantor cabang, ATM, showroom atau outlet makanan, gudang dan lainnya yang bisa memerhatikan lokasi konsumen serta pelanggan di sekitar.
Ohiya, pemanfaatan SIG di dalam bidang ini juga bisa digunakan untuk menganalisa rute terpendek yang harus dilalui oleh salesmen.
Pemanfaatan SIG dalam bidang ini bisa digunakan untuk menentukan lokasi keterdapatan mineral atau cebakan bahan galian yang akan dieksploitasi, lho. Bahkan, SIG juga bisa dimanfaatkan untuk menganalisa limbah yang merupakan hasil buangan industri tambang.
Untuk pemanfaatan SIG selanjutnya ialah dalam bidang perpajakan. Dalam bidang ini Sistem Informasi Geografis dapat digunakan guna memprakirakan potensi pendapatan dari sektor pajak dengan membuat sistem informasi untuk penarikan pajak dari sektor periklanan yang berasal dari perizinan serta pemasangan papan komersil, misalnya seperti baliho yang terkait dengan data posisi, ruang dan waktu.
Manfaat SIG yang terakhir adalah untuk menentukan distribusi penderitan suatu penyakit, pola atau sebaran pandemi penyakit dan penentuan lokasi unit-unit pelayanan kesehatan beserta tenaga medisnya.
Nah, itulah beberapa manfaat SIG dalam berbagai bidang di kehidupan seharii-hari yang perlu diketahui. Semoga informasi di atas bisa menambah wawasanmu.