Mulai Kontrakan sampai Tanah Wakaf, Ini Deretan Warisan yang Sudah Sule Siapkan untuk Anak-anaknya

Reporter : Firstyo M.D.
Kamis, 8 April 2021 20:08
Mulai Kontrakan sampai Tanah Wakaf, Ini Deretan Warisan yang Sudah Sule Siapkan untuk Anak-anaknya
Wujud kasih sayang Sule untuk masa depan anak-anaknya kelak.

Komedian Sule terkenal sebagai salah satu sosok family man. Mempunya empat orang anak, Sule selalu terlihat dekat dan membagi kasih sayangnya secara merata. Baru-baru ini bahkan terungkap fakta bahwa Sule telah menyiapkan warisan yang terperinci untuk anak-anaknya kelak.

"Kalau misalnya suatu hari nanti elu udah pergi kang, dengan semua perjalanan, investasi waktu, tenaga, dan lain-lain, apa sih yang pengen lu tinggalin buat keluarga dan anak-anak?" tanya Denny Sumargo dalam konten terbaru di kanal YouTube-nya.

"Jadi gua dari tahun-tahun sebelumnya gua udah prepare ini semua untuk anak-anak," ujar Sule.

1 dari 4 halaman

Dua Kanal YouTube

Salah satu peninggalan yang sudah disiapkan oleh Sule untuk anak-anaknya kelak adalah dua kanal YouTube aktif, yakni Sule Channel dan Sule Family.

" (Tahun) 2014-2015 gua mulai buat YouTube. Itu bukan buat gua, (tapi) buat anak-anak gua nanti," ujar Sule.

" Gua dulu nggak tahu YouTube menghasilkan uang atau tidak. Untuk saat ini oke lah, untuk menghidupi anak-anak, untuk menghidupi gue, alhamdulillah. Itu adalah salah satu aset buat mereka," lanjutnya.

2 dari 4 halaman

Rumah, Kendaraan, dan Tanah Wakaf

Selain warisan di dunia maya, pelawak bernama asli Sutisna itu juga telah menyiapkan warisan yang lengkap untuk anak-anaknya sejak dini dalam bentuk rumah, kendaraan, dan tanah.

" Gua udah mempersiapkan rumah, udah satu-satu semua. Kendaran juga udah satu-satu semua," tutur Sule.

" Tanah wakaf udah gua siapin untuk gua dan anak-anak gua," imbuhnya.

3 dari 4 halaman

Bisnis Rumah Kontrakan

Anak-anak Sule

Sule rupanya juga sangat peka dengan prospek masa depan anak-anaknya. Melihat dua anak tertuanya, Rizky Febian dan Putri Delina yang mulai merambah dunia hiburan, ia pun menyiapkan warisan yang sesuai dan bermanfaat berupa bisnis kontrakan.

" Feeling gua anak-anak gua itu terjun ke seni semua. Akhirnya gua siapin empat kontrakan buat mereka," ujar Sule.

Beri Komentar