Netizen Bagi-Bagi Uang 1 Juta untuk Beli Sembako biar Orang Tinggal di Rumah Aja, Wah Baik Banget Ya

Reporter : Riza Umami
Kamis, 26 Maret 2020 12:29
Netizen Bagi-Bagi Uang 1 Juta untuk Beli Sembako biar Orang Tinggal di Rumah Aja, Wah Baik Banget Ya
Netizen ngaasih uang 1 juta agar orang-orang tetap di rumah aja.

Di tengah wabah Corona begini himbauan untuk tinggal di rumah aja terus dilakukan oleh berbagai pihak. Tak ketinggalan dengan seorang netizen baik hati berikut ini. Dia menggunakan cara yang sangat unik dan inspiratif agar membuat orang-orang tetap berada di rumah.

Rexy membuat sebuah cuitan di akunnya yang bernama @AmbarwatyRexy. Dalam tweet itu dia mengatakan akan memberikan uang 1 juta ini pada netizen yang punya rekening BCA.

1 dari 3 halaman

Dia menitipkan uangnya ini pada netizen terpilih untuk dibelikan bahan makanan yang kemudian dibagikan pada keluarga yang membutuhkan dan kurang mampu agar mereka diam di rumah aja, meski hanya hari itu saja.

Berikut ini cuitan milik Rexy.

2 dari 3 halaman

Wah baik banget ya yang dilakukan oleh Rexy ini. Setelah menyampaikan niat baiknya ini ternyata ada akun Twitter lain yang juga menambahkan uang tersebut. @senncoin ikut menyumbang 1 juta rupiah sehingga total uang yang diberikan menjadi 2 juta rupiah.

Tak berhenti sampai di situ saja, ternyata beberapa netizen lain pun ikut menambahkan uang mereka. Ini beberapa balasan dari warganet yang ikut serta menitipkan uang.

3 dari 3 halaman

Warganet pun membanjiri cuitan ini dengan komentar yang positif. Berikut ini beberapa di antaranya.

Semoga makin banyak yang menyadari pentingnya di rumah aja untuk menghindari penyebaran virus Corona. Mari berbagi dengan sesama yang membutuhkan dan tak perlu panic buying ya, secukupnya saja.

Beri Komentar