Nggak Tanggung-Tanggung, Pria Crazy Rich Ini Habiskan Rp 108 Juta Cuma Buat Sewa Kolam Renang Doang!

Reporter : Devi Puspitasari
Kamis, 30 April 2020 19:30
Nggak Tanggung-Tanggung, Pria Crazy Rich Ini Habiskan Rp 108 Juta Cuma Buat Sewa Kolam Renang Doang!
Pria ini rela merogoh kocek ratusan juta hanya demi menyewa kolam renang!

Selama pandemi corona ini memang meninggalkan beragam kisah ya. Nggak hanya kisah yang mengharukan dan menyedihkan, tapi juga kisah yang bikin kita tercengang. Salah satunya kisah pria ekspatriat yang menjalani lockdown di Singapura ini.

Gimana nggak bikin tercengang, karena saking inginnya berenang, pria asal Inggris ini rela merogoh kocek cukup dalam sampai ratusan juta hanya demi menyewa kolam renang! Begini kisah selengkapnya.

1 dari 4 halaman

ilustrasi berenang

Melansir dari straitstimes.com (30/4/2020), pria ekspatriat asal Inggris ini tinggal di salah satu kondominium yang ada di Singapura. Nah, karena adanya aturan lockdown, kolam renang publik yang ada di tempat tinggalnya itu juga ikut ditutup.

Karena pria ini sangat ingin berenang, akhirnya ia menyewa kolam renang mewah seharga 10 ribu SGD per bulan atau setara Rp. 108 juta. Angka yang cukup fantastis ya untuk sebuah kolam renang.

 

2 dari 4 halaman

Sempat Ingin Menyewa Bungalo di Pulau Sentosa

Menurut Lester Chen, agen real estate yang menangani hal ini, malah awalnya pria itu ingin menyewa bungalo yang ada di Sentosa Cove seharga 30 juta SGD atau sekitar Rp. 325 miliar. Tapi, hal ini urung dilakukan karena tingginya biaya sewa per bulannya yang mencapai Rp. 325 juta.

Buat kamu yang belum tahu, Sentosa Cove sendiri adalah daerah perumahan elit yang terletak di sisi timur Pulau Sentosa, Singapura.

" Aku bertanya pada lelaki itu mengapa dia ingin menyewa bungalo. Apa karena ada pembatasan di rumahnya saat ini? Pria itu menjawab bahwa dia hanya ingin menggunakan kolam renang karena (kolam) di tempatnya ditutup akibat lockdown," kata Chen.

3 dari 4 halaman

Sentosa Cove

Saat ini, masa lockdown parsial di Singapura sudah memasuki minggu keempatnya dan akan diperpanjang sampai 1 Juni mendatang. Hal ini dilakukan untuk mengurangi lonjakan kasus virus corona di Singapura.

Karenanya, fasilitas umum seperti ruang olahraga dan pusat kebugaran ditutup selama lockdown. Begitu juga dengan fasilitas di kondominium. Bagi mereka yang masih nekat melanggar akan dikenakan denda, penangguhan izin kerja, sampai ancaman penjara.

Karena kliennya cuma ingin menggunakan kolam renang saja, Chen pun menawarkan pilihan lain. Akhirnya, pria ini menyewa kolam renang dan taman suatu bungalo dengan dua syarat.

4 dari 4 halaman

Menyewa Kolam Renang dengan Dua Syarat

" Pertama, hanya menyewa dalam jangka pendek (yakni) tiga bulan. Dan jika orang lain ingin menyewa bungalo secara keseluruhan, kami dapat mengakhiri perjanjian," kata Chen menyebutkan syaratnya. 

Bungalo yang disewa pria asal Inggris ini berlokasi cukup dekat dengan kondominiumnya. Hanya berjarak sekitar 10 menit dengan berjalan atau bisa lebih singkat lagi jika menggunakan kereta golf.

" Aku sudah pernah menyewakan kantor, pabrik, apartemen, dan bungalo. Tapi tidak pernah hanya fasilitas di rumah. Ini adalah yang pertama," tutup Chen.

Cukup mencengangkan juga ya. Gimana nih kalau menurut kamu? Share pendapatmu di kolom komentar, yuk!

Beri Komentar