© Shutterstock
Apa sih hal terburuk yang bakal terjadi jika kamu berenang di sungai? Tenggelam? Atau disamperin sama buaya?
Yang jelas, hal tersebut tidak dialami oleh seorang kakek di Kamboja setelah berenang di sungai. Malhan, kisahnya bisa bikin para pria jadi ngilu.
Dikutip dari Daily Mail, seorang kakek di Kamboja mengalami kisah yang bikin ngilu setelah seekor lintah berhasil masuk ke dalam tubuhnya. Namun, lintah tersebut masuk melalui penis sang kakek.
Mulanya, kakek yang tidak disebukan identitasnya tersebut berenang di sungai. Ia merasakan sakit saat berada di kamar mandi.
Kakek tersebut pun mendatangi sebuah rumah sakit di Phnom Penh untuk melakukan pemeriksaan. Setelah dicek dengan kamera kecil yang masuk ke dalam penis kakek tersebut, ditemukan kalau ada seekor lintah yang berada di dalam alat kelamin kakek tersebut.
Para dokter pun menyimpulkan kalau lintah tersebut dapat masuk ke dalam penis kakek itu melalui uretra lalu masuk ke kandung kemih. Saat akan dikeluarkan, lintah tersebut ternyata sudah melukai organ-organ dalam kakek tersebut dengan gigi tajamnya.
Lintah tersebut juga telah menghisap darah sang kakek sebanyak 500 mililiter. Akibatnya, ukuran lintah tersebut menjadi besar dan membuat sang kakek kesakitan saat buang air kecil.
Para dokter pun harus membunuh hewan tersebut terlebih dahulu dengan alat bipolar resectoscope agar bisa dikeluarkan.
Pada akhirnya kakek tersebut dapat diselamatkan. Ia hanya menginap di rumah sakit selama semalam dan boleh pulang keesokan harinya.
Dokter di rumah sakit Calmette memperingatkan kepada para warga agar berhati-hati saat berenang di sungai atau perairan sejenisnya selama musim hujan.
" Perairan kaya akan lintah dan serangga lainnya selama musim hujan," tulis pernyataan online dari para dokter tersebut.
" Segera konsultasi kepada para ahli jika kamu merasakan sakit agar dapat segera ditangani," lanjut pernyataan tersebut.
Waduh ngilu juga ya bacanya. Ogut jadi ngerasa sakit sendiri kalau bayangin jadi si kakek.