Pengertian ISO dan arti ISO 9000, 140001, 27001 dan ISo 22000

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Jumat, 3 September 2021 13:39
Pengertian ISO dan arti ISO 9000, 140001, 27001 dan ISo 22000
ISO adalah jaringan lembaga standardisasi internasional yang bertugas buat mengembangkan dan menerbitkan berbagai standar di dunia.

Banyak orang yang pasti pernah mendengar tentang standart ISO, tapi bila ditanya, tahu nggak sih apa yang dimaksud dengan ISO? Apa arti dari ISO yang diikuti dengan angka tertentu di belakangnya?

ISO adalah International Organization for Standardization, merupakan jaringan lembaga standardisasi internasional yang terdiri dari 164 lembaga standar nasional negara di dunia. Apa tugas mereka? ISO mengembangkan dan menerbitkan berbagai standar kepemilikan, industri, dan komersial.

Sebenarnya kata ISO sendiri bukan merupakan akronim atau singkatan. Dikutip dari Investopedia, ISO adalah kata yang berasal dari kata Yunani kuno yang berarti isos, yang berarti sama atau setara. Trus karena organisasi ini akan punya akronim yang berbeda dalam bahasa yang berbeda, maka akhirnya disepakati untuk menyebutnya sebagai ISO saja.

Mengenai apa sih tugas ISO dan jenis-jenis ISO seperti terlampir untuk menunjukkan kredibilitas suatu produk atua perusahaan, yuk simak ulasannya berikut.

1 dari 3 halaman

ISO adalah

ISO mengembangkan dan menerbitkan standar untuk berbagai macam produk, bahan,dan juga proses. Katalog standar organisasi dibagi menjadi sekitar 97 bidang, yang meliputi teknologi perawatan kesehatan, dan masih banyak lagi.

Keberadaannya yang penting banget dalam menfasilitasi perdagangan dunia karena menyediakan standar umum antara berbagai negara. Nah, tujuan standar yang dibuat ISO adalah untuk memastikan layanan dan produk aman, andal, dan berkualitas baik. Bagi konsuman, keberadaan standar ini memastikan kalau produk bersertifikat sesuai dengan standar minimum yang ditetapkan secara internasional.

Apa itu Sertifikat ISO?

Sertifikat ISO adalah suatu pernyataan kalau sistem manajemen, proses manufaktur, layanan, atau prosedur dokumentasi memiliki semua persyaratan untuk standarisasi dan jaminan kualitas, melansir Mead Metals.

Setiap sertifikasi memiliki standar dan kriteria yang terpisah dan diklasifikasikan secara numerik, misalnya nih ISO 9001 dan masih banyak lagi. Nah kali ini Diadona bakalan menjabarkan beberapa sertifikasi ISO yang paling banyakkita temui di kehidupan sehari-ahri.

2 dari 3 halaman

ISO adalah

ISO 9001

Angka yang muncul setelah kata 'ISO' mengklasifikasikan standar, nah untuk keluarga ISO 9000 mengacu pada manajemen mutu, dan ISO 9001 adalah ISO yang paling terkenal mendefinisikan kriteria untuk memenuhi sejumlah prinsip manajemen mutu.

Kalau suatu organisasi mengaku sudah bersertifkat ISO 9001, artnya nih organisasi tersebut telah memenuhi persyaratan yang ditentukan berdasarkan ISO 9001. Dengan menggunakan ISO 90001 maka membantu memastikan kalau pelanggan bisa mendapatkan produk dan layanan yang konsisten dan berkualitas baik.

ISO 14001

Adalah ISO untuk mengelola tanggung jawba lingkungan. Artinya, ISO 14001 ini menetapkan kriteria untuk sistem manajemen lingkungan dan dapat disertifikasi. Standar ini awalnya muncul sebagai perkembangan aspek manajemen mutu, nggak hanya aspek teknis dan ekonomis. Penerapannya bersifat sukarela.

3 dari 3 halaman

ISO adalah

ISO 27001

ISO 27001 dikenal menyediakan persyaratan untuk sistem manajemen keamana informasi. Dengan menerapkan ISO ini akan memungkinkan organisasi dalam bentuk apapun mengelola keamanan aset informasi seperti informasi keuangan, kekayaan intelektual, detail karyawan, atau informasi yang dipercayakan oleh pihak ketiga.

ISO 22000

Adalah ISO yang mengatur tentang keamanan pangan. Standar manajemen keamanan pangan ISO membantu organisasi mengidentifikasi dan mengendalikan bahaya keamanan pangan dan beriringan dengan itu, bekerja sama dengan standar manajemen ISO lainnya seperti ISO 9001. Dikutip dari laman ISO.org, ISO 220000 memberikan lapisan jaminan keamanan pangan secara global sehingga produk bisa dibawa lintas batas dengan kualitas yang bisa dipercaya.

ISO 9000

Didefinisikan sebagai seperangkat standar internasional tentang manajemen mutu dan jaminan kualitas. ISO 9000 dikembangkan untuk membantu perusahaan mendokumentasikan elemen sistem mutu yang diperlukan untuk mempertahankan sistem mutu yang efisien. ISO 9000 nggak spesfiik pada industri khusus melainkan ke banyak organisasi dalam berbagai ukuran.

Beri Komentar