© Instagram.com/ferdinan_sule
Beberapa waktu lalu, Sule menjenguk Dorce. Di sana juga ada Raffi Ahmad dan juga Nagita Slavina. Nah setelah menjenguk Dorce, Sule diminta untuk melakukan rapid tes covid-19 oleh Raffi Ahmad. Hmm, gimana ya hasilnya?
Dengan alat rapid tes yang bentuk bentuknya seperti pulpen, Sule pun diambil darahnya.
" Aa," keluhnya setelah darahnya diambil.
" Gitu doang. Darahnya diambil," ucap Nagita Slavina diikuti kemudian dengan Raffi Ahmad.
Apa yang dirasakan sule setelah melakukan rapid tes, darahnya diambil? Ia mengaku tidak sakit sama sekali. Hanya saja, ada rasa 'nyut-nyutan' setelahnya.
" Ini nggak sakit ya, buat semuanya," jelas Sule. " Tapi udahnya nyut-nyutan."
Tentu saja, hasil rapid tes tidak langsung keluar. Harus menunggu beberapa untuk mengetahuinya. Namun ketika menunggu hasil tersebut, Raffi Ahmad membuat Sule deg-degan dengan hasilnya tersebut.
" Weh, weh, waduh, Dok, hasilnya nih. Waduh," ujar Raffi Ahmad.
" Jangan bercanda. Kamu jangan bercanda. Jangan sok tau kamu bukan dokter," ucap Sule.
" Ini aku panik ini," tambah Sule.
Setelah berbincang beberapa saat, hasil rapid tes covid-19 Sule pun keluar.
" Nah negatif tuh, sama," ujar Raffi Ahmad.
" Gimana nih tandanya kalau negatif, Sus?" tanya Sule minta penjelasan.
Orang yang bersangkutan pun menjelaskan alasan bagaimana hasilnya bisa berarti negatif. Setelahnya, Sule pun berteriak bersorak gembira. " Yeay!"
Huh, agak menegangkan ya. Bersyukur, hasilnya negatif. Jadi bisa dibilang nggak perlu begitu khawatir untuk Sule.