Area pemakaman umumnya tempatnya akan terpisah dari pemukiman warga dan memiliki lahan sendiri pastinya. Namun, bagaimana jadinya jika pemakaman tersebut berada di tepat pinggir jalan perkampungan?
Belum lama ini, seorang warganet mengunggah potret pemakaman yang berada dipinggir jalan pas. Dalam unggahan tersebut, lokasi pemakaman ada di di daerah Pisangan, Jakarta Timur.
Potret pemakaman pinggir jalan tersebut diunggah oleh warganet di twitter dengan akun @ardibhironx. Unggahan tersebut mendapat banyak respon dari warganet. Dalah satunya adalah komedian senior Abdel Acrian.
Bahkan, Abdel megatakan tempat tersebut ada di depan rumahnya. Pada foto yang diunggah tersebut, terlihat dua makam yang satu masih lengkap dengan batu nisan yang terbuat dari semen.
Lah itu depan rumah gw.
Keberadaannya cukup menarik netizen dan dibuat ngeri pasalnya dua makam tersebut berada di pinggir jalan sebuah perkampungan padat bukan berada di lahan pemakaman umum.
Komentar warganet
'Ini pas malaikat nanya “ man robbuka?” Pasti kesel banget jadi gak fokus gara gara banyak motor lewat'' tulis warganet becanda.
''Nih jenazahnya gak bisa tidur, bising denger step orang lewat.'' Ujar warganet
''Curiga ini makamnya anak jalanan'' komentar warganet lainnya.
Jakarta sempit bos pic.twitter.com/8tRtUIy22I