Potret Wanita Gendong Ibunya yang Sudah Tua Seperti Bayi, Bikin Warganet Terharu

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Kamis, 30 Desember 2021 11:27
Potret Wanita Gendong Ibunya yang Sudah Tua Seperti Bayi, Bikin Warganet Terharu
Begitu berbaktinya wanita ini terhadap ibunya.

Kasih sayang orangtua terhadap anaknya begitu besar. Berapa pun usia anaknya akan selalu menjadi anak kecil bagi orangtua. Maka, sudah seharusnya sebagai anak patuh, menghormati, dan menyayangi orangtuanya. Ketika orangtua sudah semakin tua, sudah seharusnya seorang anak berbalas budi kembali merawat orangtuanya sebagai mana mereka merawatnya dulu.

1 dari 4 halaman

Seperti wanita yang belakangan ini sedang viral di sosial media. Seorang akun TikTok @ida_ariani83 merekam sebuah momen seorang wanita menggendong ibunya. Ibunya tersebut sudah tua dan, tubuhnya sudah lemah dan kurus.

Wanita tersebut terlihat hanya mengenakan pakaian daster santai. Sambil berjemur, wanita tersebut menggendong ibunya yang sudah lansia sebagaimana seorang bayi yang sedang tidur sambil mengipasinya. Wanita tersebut tidak terlihat mengeluh, melainkan begitu bahagia.

 

2 dari 4 halaman

Untuk melihat video lengkapnya, bisa lihat video di bawah ini, ya! Lagu yang digunakan juga ngena banget, hiks.

3 dari 4 halaman

Komentar Netizen

Melihat video tersebut, netizen pun mengutarakan pendapatnya di kolom komentar. Banyak di antara mereka yang begitu terharu, dan juga teringat dengan ibu mereka.

" Ya Allah berilah aku umur panjang sampe bisa merwat orangtuaku ketika beliau sudah sepuh," tulis 'Venya'.

" Tiba2 dadaku nyesek tak terasa air mata ini menetes. Mulialah yang memuliakan ibunya. Aamiin," tulis 'Sultan'.

" Semoga kelak aku dapat memelihara ibuku dgn tulus," tulis 'Ade Andriyadi'.

 

4 dari 4 halaman

Terharu banget lihatnya. Semoga kita bisa terus berbakti kepada Ibu, ya.

 

Beri Komentar