© Instagram.com/pratamaarhan8
Indonesia harus menerima kekalahan dari lawannya, Thailand, di final AFF 2020 Leg I pada Rabu, 29 Desember 2021 lalu. Skor akhir dari pertandingan tersebut adalah 4-0 dengan kemenangan Thailand. Tentu hal tersebut adalah kabar yang kurang menyenangkan. Di Leg 2 nanti, para penonton Indonesia berharap Indonesia bisa membalas dengan meraih kemenangan.
Namun, sosok yang selama ini menarik perhatian para penonton, Pratama Arhan, ternyata tidak ikut bertanding saat melawan Thailand di Leg I. Banyak netizen yang kepo terhadap hal tersebut. Kira-kira, kenapa ya Pratama Arhan tidak ikut bertanding?
Ternyata berdasarkan data AFF yang sudah dikoreksi, melansir dari Bola Okezone, Pratama Arhan terkena kartu kuning setelah menjegal Shawal Anuar, winger Singapura, pada menit 88. Akibat hal tersebut, Singapura pun dapat hadiah pinalti.
Kartu kuning tersebutlah yang membuat Pratama Arhan tidak bisa bertanding melawan Thailand di Leg I tersebut. Sungguh sangat disayangkan bagi Timnas Indonesia. Sebab, Pratama Arhan dinilai cukup bagus mengisi pertahanan kiri di lapangan, maupun dalam menyerang.
Sayang banget ya Diazen. Kira-kira di Leg II nanti, apakah Pratama Arhan akan kembali bermain? Tulis pendapatmu di kolom komentar, dong~