© Tiktok.com/@ikamusst
Sosok pemimpin dunia yang kerap mencuri perhatian adalah Kim Jong-un. Bukan hanya karena gaya kepemimpinan Presiden Korea Utara itu saja yang jadi sorotan, akan tetapi juga karena penampilannya yang khas.
Kim Jong-un kerap tampil dengan gaya rambut khasnya serta menggunakan kacamata hitam. Berkat penampilannya yang khas itu, Kim Jong-un pun dapat mudah dikenali. Bahkan baru-baru ini terdapat sebuah video yang beredar di media sosial yang memperlihatkan sosok mirip pimpinan Korea Utara itu.
Sosok itu muncul di acara resepsi pernikahan dan menyanyikan sebuah lagu. Meskipun sekilas nampak sama persis, nyatanya itu bukan Kim Jong-un. Tidak hanya gaya rambut dan baju yang digunakan, namun banyak netizen menyebut kemiripannyajuga datang dari karakter wajah.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @ikamusst, pada Senin (9/5/2022) pria yang berpenamiplan mirip Kim Jong-un itu turut bernyanyi di acara resepsi. Sehingga video itu menjadi viral di media sosial.
Video tersebut berdurasi 15 detik yang kemudian diunggah oleh akun TikTok @ikamusst. Pada video diperlihatkan adanya seorang pria yang tampil membawakan lagu di sebuah acara pernikahan.
Sontak pria itu pun menarik perhatian banyak tamu undangan dengan penampilannya yang mirip Kim Jong-un.
" Kim Jong Un Nyumbang lagu di kondangan" tulis keterangan dalam video.
Bahkan, pria yang tak diketahui namanya itu turut menymbangkan lagu di resepsi pernikahan. Dengan diiringi oleh organ tunggal, ia terlihat dengan santai membawakan lagu Masih Ada Aku yang dipopulerkan oleh Khalid Kharim. Bahkan, pria tersebut terlihat turut berjoget bersama tamu undangan lain serta seorang penyanyi.
Melihat video yang viral itu pun, banyak netizen yang terperangah. Sebanyak 3,8 juta kali video telah ditonton di platform media sosial. Tidak sedikit netizen yang memberikan komentar dan tanda suka.
" ini emang niat cosplay apa gimana. mirip banget" tulis akun @hanana683.
" untung nyumbang lagu, kalau nyumbang nuklir bahaya" ujar akun @akbarawah.
" hebat yang kawin bisa bisanya langsung di datengin oleh kim jong un" tulis akun @dindamaharani153.
" ya Allah kok persis banget gak nyangka di indo ada presidennya Korut" ujar akun @nitakumaladewi33.