© Https://www.inquisitr.com/
Berita meninggalnya pebasket internasional Kobe Bryant tentu mengagetkan banyak pihak. Pasalnya, ia meninggal sehari sebelum acara bergengsi, Grammy Awards dilaksanakan. Tak ayal, kejadian ini membuat beberapa selebritis mengenang sang legenda basket di acara tersebut.
Beberapa artis diantaranya yaitu Priyanka Chopa dan Nick Jonas. Chopra menulis nomor punggung Kobe Bryant yaitu 24 di salah satu kuku jemarinya. Sedangkan Jonas menggunakan pita ungu di kerah jas Ermenegildo Zegna XXX-nya, seperti dikutip dalam Page Six.
Mereka melakukan hal ini agar Bryant bisa dihormati dalam acara tersebut. Sebab Grammy Awards diadakan di Staples Center, Los Angeles dimana Kobe Bryant bermain basket juga untuk kota itu.
" Ini memilukan, Rest in Peace Kobe," salah satu cuitan Jonas yang turut berbela sungkawa atas kepergian Black Mamba. " Berdoa untuk seluruh keluarga Bryant dan orang-orang terkasih selama masa tragis ini."
Fanbase Priyanka juga mengabadikan foto kukunya yang bertuliskan angka 24 di twitter @PriyankaDialyFC. Hal tersebut terlihat jelas bahwa tulisan 24 ini terletak di kuku jari telunjuk tangan kanannya.
#RIPMamba | @priyankachopra paid tribute to Kobe Bryant ???? #GRAMMYs pic.twitter.com/KQpMJaOvK9