© 2023 Instagram.com/@jtbcdrama
Drama Korea (drakor) Strong Girl Nam Soon tengah menyita perhatian publik. Selain karena ceritanya yang menarik, sosok bintang utamanya Lee Yoo Mi juga sukses membuat penonton jatuh hati.
Strong Girl Nam Soon menceritakan kisah kehidupan seorang anak, ibu dan neneknya yang memiliki kekuatan supranatural. Drakor ini merupakan spin-off dari drkor Strong Woman Do Bong Soon (2016).
Lee Yoo Mi berperan sebagai Kang Nam Soon, seorang gadis yang memiliki kekuatan super turun temurun dari ibu dan neneknya. Nam Soon terbang ke Korea dari Mongolia untuk mencari orang tuanya.
Dibalik kemampuan aktingnya yang menyita perhatian lewat drama Strong Girl Nam Soon, Lee Yoo Mi sejatinya sudah dikenal sebagai aktris yang memiliki bakat akting yang luar biasa.
Dia juga dikenal sebagai aktris yang versatile, karena dia dapat memainkan berbagai macam genre peran. Selain itu, Lee Yoo Mi juga memiliki kepribadian yang ceria dan menyenangkan.
Lee Yoo Mi merupakan aktris Korea Selatan yang lahir pada 9 Juli 1994. Ia memulai debut aktingnya pada tahun 2009 dengan membintangi serial drama Assorted Gems.
Sejak saat itu, Lee Yoo Mi banyak membintangi berbagai judul drama. Seperti, The Heartbeat Operator (2017), Eulachacha Waikiki (2018), dan Its Okay to Be Sensitive (2018).
Namanya mulai dikenal sebagai pemeran pendukung lewat penampilannya di dram Doctor John, Touch Your Heart, Ms. Hammurabi, dan Welcome to Waikiki.
Peran utama pertamanya adalah bermain di film Young Adult Matters pada tahun 2020. Lee Yoo Mi semakin dikenal dikenal luas berkat perannya sebagai Ji Yeong di drama Korea Netflix, Squid Game dan All of Us Are Dead.
Kini, Lee Yoo Mi kembali mkenyita perhatian lewat aktingnya yang luar biasa di drama Strong Girl Nam Soon. Sosoknya yang mungi dengan kekuatan supranatural membuat penonton terhibur akan penampilannya.
Drakor Strong Girl Nam Soon tyang sebanyak 16 episode setiap Sabtu dan Minggu pukul 22.30 KST di JTBC. Drma ini juga bisa disaksikan di platform streaming Netflix.