© 2024 Instagram.com/naura.ayu
Nama Naura Ayu belakangan ini ramai jadi perbincangan netizen. Hal ini bermula dari viralnya sebuah video yang memperlihatkan penampilan Naura saat menjadi model runway.
Dalam video yang beredar, Naura yang begitu percaya diri, tiba-tiba jatuh hingga terduduk di hadapan banyak penonton. Sempat terdiam, Naura akhirnya kembali bangkit dan melanjutkan runway dengan menenteng sepatu hak tinggi yang dikenakannya.
Lantas, siapa sebenarnya sosok Naura Ayu hingga menuai banyak perhatian dari netizen? Simak ulasan singkat mengenai profil Naura Ayu berikut ini.
© 2024 instagram.com/naura.ayu
Perempuan dengan nama lengkap Adyla Rafa Naura Ayu ini lahir pada 18 Juni 2005. Naura berkiprah sebagai penyanyi, aktris, serta bintang iklan dan brand ambassador.
Naura memulai karier sebagai penyanyi profesional sejak tahun 2014 dengan merilis album studio perdana berjudul Dongeng. Album inilah yang mengantarkan Naura meraih penghargaan Album Anak-Anak Terbaik pada Anugerah Musik Indonesia 2015.
© 2024 instagram.com/naura.ayu
Naura Ayu merupakan anak sulung dari empat bersaudara. Kedua orang tuanya bukanlah sosok asing di dunia hiburan Tanah Air.
Naura merupakan anak pertama penyanyi Riafinola Ifani Sari atau Nola B3 dan pengusaha Baldy Mulya Saputra. Ia terlahir dari keluarga Muslim, mewarisi darah Palembang dan Batak dari ayahnya, serta Jawa dan Minangkabau dari ibunya.
Naura memiliki tiga adik, yakni Adyano Rafi Bevan Putra, Anodya Shula Neona Ayu, serta Aladya Odetta Nakeya Ayu.
© 2024 instagram.com/naura.ayu
Naura Ayu mengawali perjalanan kariernya di tahun 2013 lalu dengan berpartisipasi dalam sebuah teater musikal bergenre cerita rakyat berjudul Timun Mas The Musical. Saat itu, dia memerankan Mawar kecil, sepupu Timun Mas.
Dalam gelaran ini, Angels Pieters berperan sebagai Timun Mas, Nola B3 sebagai Ibunya, sementara itu Raline Shah sebagai sepupu Timun Mas.
Di tahun 2014 - 2015, Naura memulai karier bermusiknya dengan merilis album studio perdana yang berjudul Dongeng Saat itu dia baru berumur 8 tahun. Album Dongeng kemudian memperoleh penghargaan sebagai Album Anak-Anak Terbaik dalam Anugerah Musik Indonesia 2015.
Album keduanya bertajuk Langit yang Sama rilis di tahun 2016 lalu. Sama seperti Dongeng, Langit yang Sama memperoleh penghargaan Album Anak-Anak Terbaik dalam Anugerah Musik Indonesia 2016.
Album ketiga Naura Ayu adalah lagu tema dari film yang dibintanginya, Naura & Genk Juara. Sebagian besar lagu dalam album ini dinyanyikan oleh Naura sendiri, sementar itu 3 lagu dinyanyikannya bersama dengan Vickram Priyono dan Joshua Rundengan.
Berani Bermimipi, hits single dari almbum ini meraih 2 penghargaan dari Anugerah Musik Indonesia 2018.
Nggak lama kemudian, Naura merilis album keempatnya yng diberi judul Katakanlah Cinta. Di dalamnya terdapat 11 lagu di mana empat diantaranya pernah dirilis, 2 lagu dari album Dongeng dan 3 lagu dari Ost. Naura & Genk Juara.
Nah kalau tiga album Naura Ayu sebelumnya addalah lagu khusus anak-anak yang dikenasl secara musikal, Katakanlah Cinta ini memiliki genre pop dengan tema cinta yang universal. Album keempatnya ini terjual sebanyak 500 ribu keping CD.
Di akhir tahun 2019, Naura mengakhiri titelnya sebagai penyanyi cilik dan beralih sebagai penyanyi remaja. Perpindahan ini ditandai Naura dengan menggelar Konser Dongeng 4 yang merupakan penutup rangkaian Konser Dongeng sejak tahun 2015.
© 2024 instagram.com/naura.ayu
Naura juga menjadi penyanyi anak Indonesia pertama yang meraih penghargaan triple platinum lewat album Katakanlah Cinta. Album keempatnya ini terjual sebanyak 500 ribu keping CD.
Penghargaan lain yang dikantongi Naura adalah menjadi Artis Solo Anak Terbaik dari Anugerah Musik Indonesia. Naura bahkan memenangkan penghargaan tersebut selama tiga kali, yakni di tahun 2016, 2018, dan 2019.
© 2024 instagram.com/naura.ayu
Tak hanya menjalani karier sebagai penyanyi, Naura Ayu juga mencoba peruntungan sekaligus membuktikan kemampuannya dalam berakting. Naura pernah membintangi beberapa judul film, serial TV, hingga web series.
Tercatat ada tiga film yang dibintangi Naura, yakni Petualangan Singa Pemberani Atlantos (2016), Naura & Genk Juara (2017), serta DoReMi & You (2019).
Tiga tahun belakangan, Naura lebih banyak mengambil project di bidang web series. Ia bahkan sudah dipercaya untuk menjadi pemeran utama, mulai dari series My Nerd Girl (2022), My Nerd Girls 2 (2023), hingga Santri Pilihan Bunda (2024).