© Instagram.com/viktoraxelsen
Viktor Axelsen mengukir sejarah baru di dunia bulu tangkis dunia. Viktor Axelsen menjadi pebulu tangkis pertama asal Denmark yang meraih medali emas di nomor tunggal putra di olimpiade 2020 ini.
Hal ini tentu mengembalikan kejayaan tunggal putra asal Eropa di ajang olimpiade setelah 25 tahun lamanya. Ia merebut medali emas setelah mengalahkan juara bertahan asal China, Chen Long di final Olimpiade Tokyo 2020.
Pebulu tangkis nomor dua dunia ini menaklukkan Chen Long dua set langsung dengan skor 21-12 dan 21-15. Raihan ini membuat Viktor Axelsen menjadi pebulu tangkis Eropa ypertama yang berhasil merebut medali emas sejak Olimpiade Atlanta 1996.
Pertandingan ini menjadi pertandingan yang cukup berarti untuk Axelsen. Pasalnya, ini merupakan bentuk pembalasan dendamnya kepada Chen Long di Olimpiade Rio 2016 lalu.
Pada pertandingan tersebut, Viktor Axelsen dikalahkan oleh Chen Long di semifinal dua set langsung dengan skor 14-21 dan 15-21.
Tak hanya sebagai ajang balas dendam, kemenangan Axelsen ini juga menjadi pembuktiannya meraih kembali emas sejak Olimpiade Atlanta 1996.
Uniknya, pada Olimpiade Atlanta 1996, medali emas cabang olahraga bulu tangkis tunggal putra juga diraih oleh wakil Denmark saat itu, Poul-Herik Hoyer Larsen. Saat itu, Larsen berhasil merebut medali emas usai mengalahkan wakil China, Dong Jiang.
Pertandingan Axelsen kali ini seakan mengulang kembali kejayaan pebulu tangkis Denmark di masa lampau, yang juga mengalahkan wakil China.
Viktor Axelsen merupakan atlet yang lahir di Copenhagen, Denmark. Ia lahir pada 4 Januari 1994. Pebulu tangkis dengan tinggi 194 cm ini kini menjadi pebulu tangkis dengan ranking nomor 2 dunia.
Di usianya yang kini menginjak 27 tahun, kariernya kian matang dan menjadi nama baru yang cukup disegani di dunia bulu tangkis nomor tunggal putra dunia.
Dengan hasil ini, Axelsen berhasil meraih emas di cabang badminton nomor tunggal putra. Sementara itu, Chen Long hanya mampu membawa pulang medali perak setelah dikalahkan Axelsen.
Pebulu tangkis asal Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting masih bisa membawa pulang medali perunggu setelah mengalahkan pebulu tangkis asal Guatemala, Kevin Cordon. Cordon menyerah dua set langsung dengan skor 11-21 dan 13-21 dalam perebutan medali perunggu ini.