© KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Ganundra Bimo terkenal dengan badannya yang bagus. Ya, di televisi atau layar kaca, kita pasti selalu melihatnya demikian. Tapi tahukah kamu, di balik itu semua, ada perjuangan berat yang telah ia lalui hingga sampai di titik ini.
Kisahnya ini ia bagikan melalui postingan di Instagram-nya. Ia menunggah fotonya dulu, dengan dirinya sekarang ini. Kalau dilihat, jauh banget, kayak bukan Ganindra Bimo!
View this post on Instagram
Beda banget ya? Ya, di foto kanan, Bimo berhasil mendapatkan badan yang bagus. Tapi melalui caption-nya, ia menceritakan perjuangan beratnya hingga berada di kondisi tersebut.
" Siapa bilang hidup gw itu enak-enak aja? Keliatannya mungkin seperti itu, karena mostly gua memilih untuk publish kebahagiaan gua aja. Tapi sebenernya tantangannya ya banyak banget, dan gua harus berkompetisi setiap hari. Salah satunya sama tubuh gua. Bahkan sampai detik ini, perlombaan dengan kesehatan tubuh gua masih berlangsung."
Tak hanya itu. Kalau kita lihat, Ganindra Bimo terlihat fit banget. Ternyata dia mengakui, tidak se-fit itu.
" Keliatannya fit ya? sebenernya ada dua kondisi khusus di dalam diri gua yang nggak dimiliki sama orang normal pada umumnya."
Seperti manusia pada umumnya, Ganindra Bimo pun juga mengalami yang namanya capek. Tapi, memang itulah hidup.
" Kadang gua ngerasa cape, sebel, jenuh, kecewa. Manusiawi sih, tapi ya balik lagi. Hidup itu pilihan, dan gua memilih untuk bersyukur dan bahagia. dan gua harus jadi pemenang!"
Di balik pengalamannya ini, ia pun memberikan pesan di akhir penutup caption.
" Karena Tuhan mengizinkan tantangan hadir dalam hidup, biar kita belajar dan supaya kita 'elevate' diri ke level yang lebih tinggi lagi. Terutama, ngebur kita sadar bahwa Dia selalu hadir, dan gak pernah sedikit pun terlambat mengangkat kita. Dengan berusaha dan berserah sama Dia, 100% kemenangan pasti ada di pihak kita."
Selama ada keinginan, di situ ada jalan. Bukan begitu, bukan?