© Https://www.instagram.com/sesen_rn/
Siapa sih yang nggak kenal Raffi Ahmad? Salah satu artis paling terkenal di Indonesia sekarang. Karena ketenaran dan kesuksesan Raffi ini, ternyata dia bahkan pernah ditawari untuk menjadi wakil walikota, lho.
Sekarang ini banyak selebriti yang terjun ke ranah politik seperti Pasha Ungu, Giring Nidji, Tina Toon, Tommy Kurniawan, Eko Patrio, Desi Ratna Sari, Anang Hermansyah dan masih banyak lagi. Meski banyak rekannya yang terjun ke dunia politik ternyata ini tanggapan Raffi saat ditawari jadi wakil walikota.
Dalam salah satu tayangan Okay Bos yang ada di saluran Youtube Trans7 Official, Raffi akhirnya buka suara.
Raffi menjelaskan, " Jadi kemaren memang bener, putrinya Abah Ma'ruf Amin, Ibu Siti Azizah, memang ke rumah aku, memang meminang aku untuk menjadi pendampingnya dia jadi Wakil Walikota Tangerang Selatan."
" Tapi aku bilang coba aku berpikir-pikir dulu, bukannya aku mau menolak tapi rasa-rasanya aku masih, masih belum punya bekal yang banyak dan aku masih mencintai acara Okay Bos dan aku kayaknya belum bisa melepaskan acara Okay Bos." , tambah Raffi.
Onad lalu juga menanyakan gimana perasaannya Gigi kalau misalnya kejadian Raffi jadi kepala daerah begitu
" Karena waktu kemaren udah dipinang juga, sebenernya tersanjunglah gua. Suami gua berati dipercaya bisa cuman makanya aku selalu bilang sama Raffi, dia mau jadi apa pun kita selalu harus dukung dan kita harus selalu support." , jawab Nagita.
Dia juga menambahkan, " Cuman kan kalau untuk menjadi pimpinan daerah atau pimpinan yang bekerja untuk masyarakat, itu berati harus bener-bener mau nyebur, byur, byur basah gitu" . Wah, jadi Nagita setuju-setuju aja ya kalau Raffi terjun ke politik tapi harus totalitas.
Kalau menurutmu gimana nih, guys? Kalau Raffi Ahmad menerima tawaran jadi wakil walikota?