© 2023 Instagram.com/@yg_treasure_official
Boy group asal Korea Selatan TREASURE semakin menguatkan eksistensi mereka di paras internasional. Group K-Pop di bawah naungan agensi YG Entertainment tersebut kini telah resmi bergabung dengan label yang membawahi Adele, Beyonce hingga Halle Bailey.
Ya, TREASURE telah resmi menjalin kerja sama dengan Columbia Records, perusahaan musik yang berbasis di Amerika Serikat. Bergabungnya TREASURE dengan perusahaan tersebut terjalin mulai awal Juli 2023 ini.
Kerja sama tersebut bertujuan untuk membantu promosi musik-musik yang dibwakan TREASUR di kancah internasional khususnya di Amerika Serikat (AS).
Dilansir dari Soompi, YG Entertainment mengumumkan kerja sama tersebut kepada penggemar TREASURE. Melalui penandatanganan kontrak kerja sama ini, TREASURE berencana terjun ke pasar musik Amerika Utara dengan album baru mereka.
" TREASURE menandatangani kontrak kemitraan dengan Columbia Records, label rekaman besar Amerika,” tulis YG Entertainment.
Informasi jalinan kerja sama ini juga diumumkna oleh Colombia Records pada 3 Juli 2023. Pengumuman tersebut bersamaan dengan informasi perilisan album comeback TREASURE.
YG Entertainment mengumumkan kabar terbaur terkait comeback boy group TREASURE. Semula, boy group ini dijadwalkan akan merilis album keduanya yang bertajuk REBOOT pada 28 Agustus 2023, namun hal itu akan diubah dan maju lebih awal di tanggal 28 Juli 2023 mendatang.
" Kami senang mengumumkan comeback pada 28 Juli, ini lebih awal dari yang disebutkan sebelumnya," kata YG Entertainment.
Di album REBOOT ini, TREASURE akan menampilkan sisi 'dingin', keren dan karismanya. Tak hanya itu, TREASURE akan menampilkan sosok dengan setelan hitam sehingga menambah daya tarik penggemarnya.
Album kedua TREASURE ini juga menandai kerja sama mereka di pasar internasional dengan Columbia Records.
TREASURE merupakan boy grup K-Pop yang dibentuk YG Entertainment melalui program survival YG Treasure Box. Grup ini debut untuk pertama kalinya melalui lagu Boy dari album The First Step: Chapter One dengan 12 member di tahun 2020.
Ke-12 member itu adalah Park Jeong Woo, Bang Ye Dam, Kim Doyoung, Yoon Jaehyuk, Watanabe Haruto, So Jung Hwan, Choi Hyun Suk, Kim Junkyu, Mashiho, Yoshi, Hamada Asahi dan Jihoon. Namun pada November 2022, dua membernya Bang Yedam dan Mashiho, memutuskan keluar dari grup tersebut dan mengakhiri kontrak dengan YG Entertainment.
Baru-baru ini, TREASURE juga telah memperkenalkan unit baru mereka, yakni T5. Unit tersebut memperkenalkan Junkyu, Jihoon, Yoon Jae Hyuk, Doyoung, dan So Jung Hwan sebagaim membernya.
T5 TREASURE pun telah mempromosikan lagu debut mereka berjudul “ MOVE”. Kerja sama TREASURE dengan Columbia Records tentu saja disambut antusias penggemar.
Well, sudah nggak sabar menantikan album keduanya deh! Nantikan 28 Juli 2023 mendatang ya!