© 2022 Instagram.com/@ivan_gunawan
Tak hanya sekedar ikut-ikutan tren, Ivan Gunawan atau Igun rupanya cukup memperhatikan kesehatan giginya. Ia bahkan rela merogoh kocek hingga puluhan juta untuk membuat giginya lebih sehat dan rapi.
Ya, selama ini tren veener gigi di kalangan artis seakan menjadi hal yang biasa. Membuat gigi tampak rapi dan bersih untuk penampilan.
Kalau memperhatikan penampilan gigi Igun, kini memang tempak rapi dan putih bersih ya. Senyumnya pun terlihat makin menawan dengan gigi rapinya.
Tapi, di balik sebuah tren, Igun lebih berfokus pada kesehatan giginya. Baginya, ia perlu mendapatkan perawatan intensif untuk tetap menjaga giginya dalam kondisi sehat.
Igun mengungkapkan, untuk perawatan giginya bisa menghabiskan puluhan juta hanya untuk satu gigi saja. Sedangkan ia melakukan terhadp 22 giginya.
" Dokternya ada disitu yang jelas mahal, ada harganya, puluhan juta satu gigi. Ini ada 21-22 gigi yang memang aku sinergitas dengan perawatan," ungkapnya.
Menurut desainer kondang ini, giginya merupakan salah satu aset penting dalam menunjang penampilannya sebagai selebriti. Di samping itu, ia tetap menjaga agar kondisi giginya tidak mengalami kerusakan yang justru akan membuat tidak nyaman.
Igun termasuk artis yang rutin merawat giginya. Dalam satu bulan ia bisa menghabiskan waktu beberapa kali untuk mendtangi dokter gigi.
Ia mengaku, dalam menjalai aktivitasnya, menyikat gigi seakan wajib dilakukan. Sehari, Igun biasa melakukannya 5 sampai 6 kali lho!
" Sebulan bisa berapa kali ke dokter gigi, sebenarnya nggak tentu juga. Aku tuh kayak kemana-mana selalu nggak lupa sikat gigi ya, sempet 5 kali bahkan 6 kali sikat gigi," katanya.
Menurutnya, kesehatan gigi adalah yang paling penting untuk dilakukan. Apalagi profesinya menuntutnya untuk selalu aktof berkomunikasi. Karenanya, ia tidak mau hingga terganggu hanya karena giginya tidak sehat.
" Kesehatan gigi sesuatu yang paling penting dari diri kita mau ngomong, berkomunikasi dengan orang," imbuhnya.
Dengan menjaga gigi tetap sehat, ia pun akan bisa menjalani aktivitasnya dengan nyaman. Termasuk, kegiatan bersosialisasi pada acara terntentu.
Semisal harus memakan makanan yang manis atau apapun, pada akhirnya akan lebih mudah karena kesehatan giginya selalu terjaga dengan baik.
" Kalau sosialisasi tergantung kita berada, di tengah-tengah aja sih. kalau semuanya berkumpul, nggak semuanya tersaji kita makan juga sih, tapi harus benar-benar ngejaga," tandasnya.