© Instagram.com/quaden_the_kid Dan Twitter.com/@newscomauHQ/yarraka
Masih ingat dengan Quaden? Videonya sempat viral di media sosial ketika Quaden masih berusia 9 tahun. Dalam video tersebut, Quaden tampak menangis tersedu-sedu di hadapan sang ibu.
Dia bahkan meminta ibunya untuk membunuhnya karena saking tidak tahannya diejek serta dibully tiap hari lantaran fisiknya yang berbeda dengan temannya yang lain. Quaden memang mengalami Dwarfisme yang menyebabkan tinggi badannya di bawah rata-rata orang pada umumnya.
Lama tak terdengar kabarnya, ternyata kini Quaden menjadi seorang selebgram yang aktif di media sosial. Dia pun mempunyai banyak followers hingga 300 ribu lebih di akun Instagram-nya yaitu @quaden_the_kid.
Nama Quaden memang mulai dikenal setelah videonya yang sempat viral tersebut. Banyak netizen yang simpati serta memberikan dukungannya kepada Quaden saat itu hingga akhirnya kini ia memilih untuk menjadi seorang influencer.
Quaden bukan lagi anak 9 tahun yang seringkali dibully oleh orang-orang karena fisiknya yang berbeda. Dia sekarang membuktikan bahwa meski memiliki kekurangan tetapi hal itu tak membuatnya pantang semangat. Justru itu menjadi pemicunya agar jadi sukses seperti sekarang.
Dia pun sekarang tampak lebih bahagia. Quaden kerap membagikan aktivitas sehari-harinya melalui akun Instagram miliknya. Ini nih salah satu unggahan terbaru Quaden di IG-nya @quaden_the_kid.
Dalam postingan tersebut, Quaden tampak berfoto dengan teman-temannya dengan memakai baju yang sama. Quaden tampak semangat banget untuk belajar di sekolah barunya di tahun baru kemarin.
Nah, itulah kabar terbaru Quaden yang videonya sempat viral karena diejek tiap hari lantaran fisiknya. Sekarang, dia jadi lebih bahagia dengan kehidupannya dan orang-orang yang menyayanginya. Gimana nih pendapat kamu tentang Quaden yang sekarang jadi selebgram?