© Youtube.com/Pejuang Duit Via Merdeka.com
Kehidupan seseorang memang terus berputar, kadang di bawah dan kadang di atas. Seseorang yang pernah hidup susah dan terlilit utang hingga ratusan juta, ternyata sekarang mampu bangkit dan jadi orang sukses.
Hal inilah yang dialami oleh seorang tukang bakso berikut ini. Dilansir dari laman merdeka.com (21/01), dia adalah Indra yang merupakan owner dari warung bakso di daerah Bogor, Jawa Barat.
Karena usahanya ini, Indra pernah mengalami kerugian sampai ratusan juta. Dia bangkrut sampai menyebabkan utangnya di bank jadi menumpuk hingga mencapai Rp300 juta.
Hal ini awalnya disebabkan saat Indra begitu berambisi untuk membuka banyak cabang di awal bisnisnya. Namun, hal itu ternyata justru membuatnya tak bisa fokus sehingga satu per satu cabang pun mulai tutup.
Cabang-cabang tersebut mulai berjatuhan dan bangkrut hingga akhirnya meninggalkan utang di bank dengan jumlah yang besar. Indra terlilit utang hingga mencapai Rp300 juta karena kerugian bisnisnya tersebut.
Indra pun begitu terpuruk setelah bangkrut dan rugi ratusan juta hingga membuatnya depresi. Dalam masa yang sangat sulit baginya tersebut, beruntung ada sang istri yang senantiasa menguatkannya dan memberikannya semangat.
Berkat dorongan istrinya inilah, akhirnya Indra pun mulai bangkit dan berjuang kembali. Dia pun bersyukur memiliki pasangan seperti istrinya ini yang bisa mengerti dan setia dalam kondisinya yang sedang terpuruk seperti itu.
Indra pun mulai membangkitkan lagi usahanya yang sempat bangkrut dengan dukungan istrinya tersebut. Akhirnya meski sempat jatuh bangun, usaha Indra pun kini bisa berhasil.
Kerja kerasnya berbuah manis, bahkan ia sudah bisa menutup semua kerugiannya sewaktu bangkrut tersebut. Kini, ia dan istrinya pun merasakan kesuksesan bersama. Omset warung baksonya sekarang bisa mencapai hingga Rp20 juta dalam sehari.
Wah keren banget ya, memang usaha gak akan mengkhianati hasil. Dukungan dari istri pun sangat penting sekali apalagi ketika masa sulit seperti yang pernah dialami oleh Indra. Itulah kisah Indra dengan istrinya yang jatuh bangun dalam membangun usaha mereka. Semoga makin sukses ya. Gimana nih pendapat kamu tentang kisahnya?