Semrawut, Beginikah Kondisi Lalu Lintas di Indonesia?

Reporter : Andrawira Diwiyoga
Selasa, 4 Februari 2020 22:00
Semrawut, Beginikah Kondisi Lalu Lintas di Indonesia?
Masih banyak warga +62 yang masih belum paham peraturan lalu lintas.

Lalu lintas merupakan salah satu elemen dari sebuah kota agar dapat berfungsi dengan baik. Melanggar peraturan lalu lintas tentu saja akan terkena denda.

Fungsi dari peraturan lalu lintas tidak hanya untuk menilang para pelanggar, tetapi juga untuk menjaga keselamatan kita. Makanya, bukanlah hal yang bijak jika kita sembarangan melanggar peraturan lalu lintas.

1 dari 4 halaman

Baru saja sedang viral video tentang lalu lintas. Kejadian tersebut terjadi di perlintasan kereta.

 

Terlihat dalam video tersebut banyak pengendara motor dan mobil menyeberangi perlintasan kereta. Bahayanya, saat kendaraan-kendaraan tersebut menyeberang, terlihat kereta sedang menuju mereka.

Sirine plang kereta pun juga sudah berbunyi, namun nampak orang-orang tidak menghiraukannya dan masih tetap melaju. Anehnya, kereta malah terlihat berhenti menunggu kendaraan-kendaraan tersebut lewat.

2 dari 4 halaman

Sebelum kamu emosi, ternyata ada penjelasan mengapa kereta tersebut terlihat " ngetem" .

Kereta tersebut berhenti karena masih belum diperbolehkan untuk memasuki stasiun. Sama seperti kendaraan di jalanan, kereta juga memiliki lampu merah yang dianjurkan untuk berhenti.

Selain itu, saat kejadian juga terjadi di jam-jam pulang kantor. Maka dari itu tidak heran jika keadaan sore itu sangat macet.

3 dari 4 halaman

Sebelumnya, empat kereta hampir berbarengan melewati jalur perlintasan tersebut. Plang pun tertutup selam 5-10 menit. Tentu saja hal tersebut dapat membuat kemacetan yang sangat panjang.

Lagi pula, kendaraan-kendaraan di pinggir kereta juga sudah melewati batas plang. Maka dari itu, untuk mengurangi kemacetan, kendaraan-kendaraan tersebut diperbolehkan menyeberangi jalur perlintasan.

Berikut ini penjelasan dari @jodhiariknot14, orang yang mengambil video tersebut.

Klarifikasi @jodhiariknot14

Klarifikasi @jodhiariknot14

4 dari 4 halaman

Walaupun begitu, hal tersebut sangat berbahaya bagi para pengendara. Seandainya saja kereta langsung diperbolehkan memasuki stasiun, apa yang akan terjadi? Siapa yang akan disalahkan saat hal itu terjadi?

Yang jelas, kesadaran keselamatan warga kita dalam berkendara masih kurang. Maka dari itu, apa susahnya sih mentaati peraturan lalu lintas, toh ya peraturan tersebut untuk keselamatan kita.

Beri Komentar