© Notebookcheck.net
Perpustakaan merupakan tempat di sekolah yang seharusnya sunyi. Karena di perpustakaanlah tempat dimana seseorang belajar dengan tenang.
Namun, ada saja orang-orang "dablek" yang memanfaatkan perpustakaan untuk tempat berkumpul dan bersenang-senang. Boleh-boleh saja berkumpul dengan teman-teman di dalam perpustakaan, hanya saja jangan mengganggu pengunjung yang lain.
Seperti yang dilakukan pelajar di Amerika Serikat satu ini. Kok bisa-bisanya dia main game VR di dalam perpustakaan?.
View this post on Instagram
Mungkin kalau main game VR di dalam rumah masih bisa dilakukan karena tidak mengganggu yang lain. Tapi pelajar ini dengan "sotoy"nya bermain game VR di dalam lingkup sekolah. Untung saja ia tidak melukai siapapun disana.
Buat kalian yang tidak tahu, VR adalah kepanjanagn dari Virtual Reality. Jika kamu memainkan console ini, kamu bakal berasa ada di dalam game yang kamu mainkan.
Terlihat dalam video pelajar tersebut bertingkah seperti berkelahi dengan seseorang. Padahal tidak ada siapapun yang berada di depannya.
Klimaksnya, pelajar tersebut tiba-tiba berlari lalu menabrak kaca jendela perpustakaan. Untung saja kacanya tidak pecah.
Bagi kamu yang mau main game VR, lihat-lihat situasi dan kondisi ya. Kali aja kamu bakal salah tempat main game VR.