Sepi Job Manggung Akibat Masa Pandemi, Nella Kharisma Rela Banting Setir Jadi Youtuber

Reporter : Yayuk Harini
Minggu, 20 Desember 2020 14:34
Sepi Job Manggung Akibat Masa Pandemi, Nella Kharisma Rela Banting Setir Jadi Youtuber
Jadi youtuber adlaha jalan pilihan Nella Kharisma untuk bertahan di masa pandemi.

Masa pandemi akibat virus Covid-19 yang tak kunjung usia memang telah berhasil mengganggu jalannya aktivitas kehidupan semua orang. Tentu, banyak urusan pekerjaan yang terganggu karenanya. Hal itu pula yang kini tengah dialami oleh penyanyi Nella Kharisma yang juga mengaku sama sekali hampir tak ada tawaran manggung selama tahun 2020.

1 dari 3 halaman

Banting Setir Jadi Youtuber

Tak tinggal diam, istri Dory Harsa ini pun akhirnya banting setir dan mencoba peruntungan untuk mendalami dunia konten kreator. Nella pun kini aktif mengunggah berbagai kegiatannya dalam setiap konten di chanel Youtube pribadinya.

" Ngonten buat chanel youtube aku sih, bikin lagu lebih produktif sebagai konten kreator. Kan sekarang masih masa pandemi, perizinan keramaian, perdangdutan itu masih belum boleh," ungkap Nella Kharisma melansir dari Kapanlagi pada Minggu (20/12/2002).

" Jadinya banyak job aku yang diundur, ya udah akhirnya aku nyibukin diri dengan bikin konten-konten youtube gitu," paparnya melanjutkan.

2 dari 3 halaman

Konten Nella Kharisma Sekaligus Mengobati Kangen dengan Fans

Dory Harsa dan Nella Kharisma

Bagi Nella, dengan ia yang senantiasa membagikan setiap kegiatannya lewat konten di chanel youtube dan sosial media ternyata mampu mengobati rasa rindu para penggemar. Tak hanay itu saja, Nella juga mengaku dirinya punya hobi baru selama pandemi, yaitu tidur.

" Intinya mereka kan kangen lihat aku, kan udah jarang manggung karena covid jadi ya berbagi momen keseharian lewat situ. Hobi baru? Ada, tidur. Kalau jalan-jalan belum sih kan kalau mau jalan-jalan gitu masih ribet ya jadinya di rumah aja, kalau nggak gitu ngonten youtube," tambahnya.

3 dari 3 halaman

Wah, semangat terus buat Nella Kharisma. Buat kamu yang kini juga tengah sibuk berkegiatan di masa pandemi ini, ajngan lupa untuk sennatiasa mematuhi protokol kesehatan dengan wajib mengenakan masker, rajin cuci tangan, serta senantiasa menjaga jarak aman ya. Semangat!

 

Beri Komentar