© Instagram.com/realstraykids
Boy group besutan JYP Entertainment, Stray Kids akhirnya resmi comeback. Stray Kids comeback dengan mini album bertajuk 'ODDINARY'.
Comeback kali ini benar-benar terasa spesial. Pasalnya, Stray Kids berhasil memecahkan rekor pribadi untuk stok pre-order.
Melansir dari Soompi, jumlah stok pre-order adalah jumlah stok album yang diproduksi sebelum album dirilis. Angka tersebut merupakan perkiraan permintaan yang dihitung dengan menggunakan berbagai faktor, termasuk berapa banyak album yang dipesan sebelumnya oleh penggemar.
Pada tanggal 16 Maret, mini album 'ODDINARY' telah melampaui 1,3 juta stok pre-order. Hal ini sekaligus menunjukkan peningkatan sekitar 400 ribu dari 930 ribu stok pre-order yang tercatat untuk album sebelumnya, yakni 'NOEASY'.
Mini album Stray Kids 'ODDINARY' dengan lagu utama 'MANIAC' dirilis pada 18 Maret (hari ini) pukul 1 siang KST. Music video dari lagu tersebut juga sudah terunggah di akun instagram JYP Entertainment.
'MANIAC' bercerita tentang keinginan Stray Kids untuk tidak hidup dalam batasan biasa. Tiga member Stray Kids yakni Bang Chan, Changbin, dan Han, atau yang dikenal sebagai 3RACHA, menulis lirik dan ikut menggubah lagu bersama produser VERSACHAI.
Bersamaan dengan comeback Stray Kids kali ini, para penggemar pun ikut meramaikannya di jagad Twitter. Sejumlah hastag, seperti #StrayKidsComeback, #MANIAC_SKZ, #ODDINARY menjadi trending di Indonesia.
Lantas, seperti apa MV dari MANIAC-Stray Kids? Simak di bawah ini ya: