Teks Sumpah Pemuda, Lengkap dengan Maknanya

Reporter : Arifina
Jumat, 27 Oktober 2023 11:28
Teks Sumpah Pemuda, Lengkap dengan Maknanya
Makna dari isi teks sumpah pemuda seperti apa sih?

Teks Sumpah Pemuda menandai momen diperingatinya hari bersejarah Indonesia di tanggal 28 Oktober. Teks tersebut diputuskan dari hasil pertemuan Kongres Pemuda I dan II yang menengaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Dalam kongres tersebut, mereka berikrar untuk bersatu dalam satu bangsa, tanah air, dan bahasa, yaitu Indonesia. Ikrar tersebut dikenal dengan nama Sumpah Pemuda.

1 dari 5 halaman

Sumpah Pemuda Teks

Sejarah lahirnya Sumpah Pemuda tidak lepas dari perjuangan para pemuda Indonesia untuk melawan penjajah. Pada masa itu, Indonesia masih dijajah oleh Belanda.

Para pemuda menyadari bahwa mereka harus bersatu untuk melawan penjajah dan memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Pada tanggal 28 Oktober 1928, para pemuda berikrar untuk bersatu dalam satu bangsa, tanah air, dan bahasa. Ikrar tersebut dibacakan oleh Soegondo Djojopoespito, ketua PPPI.

2 dari 5 halaman

Teks Sumpah Pemuda

Teks Sumpah Pemuda ditulis oleh Moehammad Yamin. Ia adalah salah satu tokoh yang terlibat dalam kongres pemuda II.

Usai ditulis teks Sumpah Pemuda disodorkan kepada Soegondo Djojopoespito, kemudian ditandatangani dan dibacakan dihadapan peserta kongres.

3 dari 5 halaman

Isi teks Sumpah Pemuda:

Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung tinggi bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

4 dari 5 halaman

Makna Sumpah Pemuda

Hari Sumpah Pemuda

Sumpah Pemuda memiliki makna yang sangat penting bagi bangsa Indonesia. Ikrar tersebut menjadi tonggak sejarah dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia.

Sumpah Pemuda juga menjadi dasar bagi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Sumpah Pemuda mengajarkan kita untuk selalu bersatu dalam berbagai perbedaan.

5 dari 5 halaman

Kita harus saling menghormati dan menghargai antar sesama warga negara Indonesia. Kita juga harus menjunjung tinggi bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan bangsa Indonesia.

Makna dari teks Sumpah Pemuda terdapat tiga poin, di antaranya untuk menyatukan perjuangan bangsa Indonesia, menekankan kebanggaan bahasa Indonesia, serta menjaga keutuhan bangsa.

Itulah teks Sumpah Pemuda dan maknanya. Hal tersebut selalu menandai momen peringatan Sumpah Pemuda di setiap tahunnya pada tanggal 28 Oktober.

Beri Komentar