© Twitter/@kwekwekz
Di masa pembatasan sosial berskala besar ini membuat sebagian keluarga mempunyai hubungan yang lebih dekat. Salah satunya adalah apa yang dialami oleh pasangan suami istri Ramdani dan Desi ini.
Pada 16 Mei Ramdani ditugaskan untuk belanja ke pasar oleh istrinya. Tanpa babibu Ramdani langsung mengiyakan permintaan istrinya tersebut. Sebelumnya, ia sudah dibekali catatan belanja oleh istrinya, yang mana membuat dia tidak perlu khawatir akan apapun.
Namun ketika sudah sampai di pasar ia dikagetkan dengan catatan belanja aneh dari istrinya. Ya bagaimana tidak, Catatan belanjanya bukan bahan makanan, melainkan kode yang mirip seperti zaman saat ospek murid baru.
Seperti teka-teki, Ramdani harus memecahkan apa yang dimaksud oleh istrinya dalam catatan tersebut. Dalam catatan belanja ini tertulis beberapa kode bahan makanan. Beberapa diantaranya, kedelai yang menyatu, umbi jahat yang bikin nangis, umbi baik yang dijahatin umbi jahat dan banyak lainnya.
Ramdani sendiri butuh waktu sekitar 2 jam untuk memecahkan teka-teki catatan belanja tersebut. Tapi bahan makanan yang ia beli tidak semuanya benar ada yang masih salah.
Ramdani tak bisa menebak belanjaan dengan kode 'biru bisa renang' yang artinya ikan nila. Dan ia juga salah membeli 'lama dicuekin' yang artinya jamur, sementara yang dibeli kacang.
Wes, akhirny muleh. Cek belanjaan 90% oke, miss 1 item, gak dpt 1 item.
1. Tempe ?
2. Tahu ?
3. Bw Merah ?
4. Bw Putih ?
5. Gak tau ? (Ikan nila)????
6. Pampres ?
7. Ayam ?
8. Kacang ? (Jamur)????
9. Kangkung ? ????????
10. Telur ?
11. Bayam ?
Termksh arek netijen @infomalang
Hingga artikel ini ditulis, cuitan Ramdani di akun @kwekwekz tersebut sudah mendapat lebih dari 6 ribu retweets dan juga ribuan likes. Sontak, cuitan Ramdani ini mmenyita perhatian warganet yang juga ikut gemas dengan catatan belanja tersebut.
Namun, Ramdani tidak kesal ataupun dongkol ia justru menganggap ini adalah bentuk cinta sang istri pada dirinya. Tak mau kalah, ia juga akan melakukan kejutan terhadap istrinya yang merupakan bentuk cinta kasihnya.