© Instagram.com/@aurelie.hermansyah
Sebagai seorang selebriti terkenal, wajar saja jika memiliki fans yang banyak. Media sosial merupakan salah satu cara seorang selebriti untuk dapat berinteraksi dengan fansnya.
Medsos bisa menjadi media apa saja bagi seorang selebriti dalam menyapa fansnya. Mulai dari mengadakan kuis, giveaway, hingga memposting story interaktif bagi para penggemar.
namun, selebriti Aurel Hermansyah malah melakukan hal sebaliknya lho.
Aurel Hermansyah memutuskan untuk vakum sementara dari dunia media sosial. Hal ini ia ungkapkan dalam salah satu postingan di Instagram-nya.
" Hey guys, so I am here with both bad news and good news. The bad news is i’ll be off from all my social media accounts for several days and it will be handled by my assistant for any posts that are going to be shared. The good news is, I finally have the time to solely focus on myself and taking a break from the fast moving social media world, as I felt too exhausted and need time to take care of my own health and mentality. Thus, i hugely appreciate the support, caring, and love from you all. And I suggest for all the people out there who need to cut off some time from social media, for the purpose of your own matters. YOU SHOULD! Because at the end of the day, you need to take really good extra care for yourself. Have a nice day everyone," tulis Aurel Hermansyah dalam caption postingannya tersebut.
Dalam caption postingan tersebut, Aurel memberitahukan kabar baik dan kabar buruk. Kabar buruk yang Aurel sampaikan adalah ia akan vakum semnetara di dunia medsos.
Kabar baiknya adalah Aurel jadi memiliki banyak waktu untuk kesehatan dan juga mentalnya setelah vakum dari media sosial. Ia juga memberikan apresiasi kepada mereka yang mendukungnya untuk dalam mengambil keputusan ini.
Aurel juga menganjurkan untuk mereka yang berniat vakum dari media sosial untuk segera melakukannya. Karena pada akhirnya, kita harus merawat diri sendiri.
Keputusan Aurel Hermansyah ini pun mendapatkan respon positif dari banyak fansnya.
" Semangat ka lolly, aku setuju kalau memang itu bagus buat kesehatan mental dan diri kita juga, aku bakal selalu dukung apapun keputusan kaka, lov," ucap salah satu netizen.
" Apapun Queen aku akan senantiasa mananti dan menunggu ka Lolly comeback lagiii ... Sedih memang karna sehari saja tanpa kabar kka rasanya hampa banget ... Sehat sehat syankk," tulis salah satu netizen dalam kolom komentar postingan tersebut.
" Apapun semoga sehat dan bahagia selalu kak loly," ucap netizen lainnya.
Nyatanya, tidak cuma Aurel Hermansyah lho yang pernah vakum dari media sosial. Banyak juga selebriti Indonesia yang memutuskan untuk vakum dari dunia media sosial.
Contohnya seperti Dinda Kirana, Ariel Tatum, Eva Celia, dan masih banyak lagi.
Dari kalian, ada yang pernah vakum medsos gak nih?