Tujuan Wawasan Nusantara serta Fungsinya sebagai Geopilitik Indonesia yang Harus Kita Ketahui

Reporter : Arif Mashudi
Selasa, 2 Februari 2021 12:00
Tujuan Wawasan Nusantara serta Fungsinya sebagai Geopilitik Indonesia yang Harus Kita Ketahui
Ini nih buat yang masih belum pada tahu apa itu wawasan nusantara, mulai dari pengertian, tujuan, serta manfaat dan fungsinya.

Tujuan wawasan nusantara sederhananya adalah bisa menumbuhkan jiwa nasioanlisme dan juga patriotisme di dalam diri setiap warga Indonesia ketika mempelajarinya. Dan hal ini sebetulnya adalah bukan sesuatu yang baru buat kita. Sebagai warga negara sudah semestinya kita harus mempunyai wawasan terkait bangsa kita dari berbagai aspek.

Wawasan nusantara sendiri merupakan cara pandang bangsa Indonesia terhadap rakyat, bangsa, dan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang meliputi darat, laut dan udara di atasnya sebagai satu kesatuan politik, ekonomi, sosial, budaya, dan pertahanan keamanan.

Ada beberapa tujuan dan fungsi tertentu terkait wawasan nusantara ini. Maka, sudah seyogianya kita sebagai bagian dari bangsa Indonesia harus memepelajari fungsi dan tujuan wawasan nusantara.

Berikut ini sedikit uraian tentang pengertian, fungsi serta tujuan wawasan nusantara yang diperoleh dari berbagai sumber.

1 dari 4 halaman

Pengertian Wawasan Nusantara

Ilustrasi Tujuan Wawasan Nusantara

Biar lebih terstruktur, mari kita ketahui apa itu pengertian wwasan nusantara sebelum kita menuju ke pembahasan fungsi serta tujuan wawasan nusantara. Pada dasarnya, pengertian dari wawasan nusantara ini mempunyai banyak versi seperti yang dilansir dari laman Liputan6.com ini.

Pertama, menurut Garis Besar Haluan Negara (GBHN) tahun 1998, wawasan nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya, dalam penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Kedua, menurut W. Usman, wawasan nusantara adalah sebuah cara pandang bangsa Indonesia mengenai diri dan tanah airnya sebagai negara kepulauan dengan semua aspek kehidupan yang beragam.

2 dari 4 halaman

Selanjutnya, dokumen ketetapan MPR tahun 1999 yang menyebutkan bahwa wawasan nusantara memiliki pengertian sebagai berikut:

" Pengertian wawasan nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya yang serba beragam dan bernilai strategis dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah dalam menyelenggarakan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara untuk mencapai tujuan nasional."

Dari beberapa pengertian tersebut, bisa disimpulkan jika wawasan nusantara dalah cara pandang bangsa Indonesia dalam mempertahankan kesatuan dan keutuhan NKRI.

Setelah mengetahui pengertian wawasan nusantara, mari kita lanjut ke pembasahan fungsi, manfaat, dan tujuan wawasan nusantara, yuk.

3 dari 4 halaman

Tujuan Wawasan Nusantara

Ilustrasi Tujuan Wawasan Nusantara

Tujuan wawasan nusantara sendiri dibagi dan dibedakan menjadi tujuan nasional serta tujuan wawasan nusantara keluar dan ke dalam.

Tujuan Wawasan Nusantara Nasional

Tujuan nasional dapat dilihat dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945. Dalam UUD 1945 tersebut dijelaskan tujuan kemerdekaan Indonesia ialah untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, serta mewujudkan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan perdamaian abadi dan keadilan sosial.

Tujuan Wawasan Nusantara Sebagai Geopolitik Indonesia Keluar

Tujuan wawasan nusantara Indonesia keluar adalah menjamin kepentingan nasional dalam era globalisasi yang makin mendunia maupun kehidupan dalam negeri.

Kemudian turut serta melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, keadilan sosial, serta kerja sama dan sikap saling hormat menghormati.

Hal ini berarti, bangsa Indonesia harus terus-menerus mengamankan dan menjaga kepentingan nasional dalam kehidupan internasionalnya di semua aspek kehidupan, baik politik, ekonomi, sosial budaya maupun pertahanan dan keamanan demi tercapainya tujuan nasional sesuai tertera dalam UUD 1945.

Tujuan Wawasan Nusantara Sebagai Geopolitik Indonesia ke Dalam

Tujuan wawasan nusantara ke dalam adalah menjamin persatuan dan kesatuan dalam segenap aspek kehidupan nasional, baik aspek alamiah maupun aspek sosial.

Bangsa Indonesia harus meningkatkan kepekaannya dan berusaha untuk mencegah dan mengatasi sedini mungkin faktor-faktor penyebab timbulnya disintregasi bangsa dan terus-menerus mengupayakan dan terjaganya persatuan dan kesatuan dalam kebhinnekaan.

4 dari 4 halaman

Fungsi dan Manfaat Wawasan Nusantara Sebagai Geopolitik Indonesia

Fungsi Wawasan Nusantara Sebagai Geopolitik Indonesia

Fungsi wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia secara umum yakni memiliki peran sebagai motivasi, pedoman, dorongan, serta rambu-rambu guna memastikan semua aturan, kebijaksanaan, ketentuan, tindakan, dan perbuatan guna penyelenggaraan negara di pusat maupun daerah yang melingkupi seluruh rakyat Indonesia.

Kemudian, wawasan nusantara pun berfungsi untuk membentuk, membina persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Wawasan nusantara juga merupakan ajaran dasar nasional yang melandasi kebijakan dan langkah pembangunan Indonesia.

Manfaat Wawasan Nusantara Sebagai Geopolitik Indonesia

Dengan menerapkan wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia memiliki manfaat sebagai berikut ini:

a. Diterima serta diakuinya konsepsi nusantara diforum internasional.

b. Menjadi salah satu sarana integrasi nasional bangsa Indonesia.

c. Pertambahan luas wilayah teritorial Indonesia.

d. Penerapan wawasan nusantara melahirkan cara pandang tentang keutuhan wilayah nusantara yang perlu dipertahankan oleh bangsa Indonesia.

e. Pertambahan luas wilayah sebagai ruang hidup memberikan potensi sumber daya yang besar bagi peningkatan kesejahteraan rakyat di Indonesia.

Beri Komentar